SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Solopos.com)–Siswa Sekolah Menengah (SM) Al Firdaus, Sukoharjo, berhasil masuk ke babak final Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Kelompok Peneliti Muda tingkat SMA/sederajat se-Indonesia yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

Tahapan final LKTI bertema Inovasi Alat Pengelola Limbah untuk Mengatasi Kerusakan Lingkungan akan digelar, 20 September mendatang di UNJ Jakarta.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pelaksana Humas Yayasan Pendidikan Al Firdaus, Imam Subkhan, menjelaskan tim LKTI SM Al Firdaus beranggotakan Muh Fahmi Syakir (Kelas XII IPA), Sholahuddin Al Ayyub (Kelas XI IPA), Ahmad Zulkarnain (Kelas XI IPA) dengan guru pembimbing Indro Kusumo Bawono.

“Pada babak final nanti, tim LKTI SM Al Firdaus akan mempresentasikan karya berjudul Efektivitas Fotodegradasi dengan Flow System untuk Penjernihan Limbah Tekstil,” jelasnya dalam rilis yang diterima Espos, Jumat (9/9/2011).

Lomba ini, terangnya, bertujuan untuk mengembangkan sifat berpikir kritis dan cerdas siswa-siswi SMA/SMK/sederajat di Indonesia dalam menghadapi kerusakan lingkungan yang belakangan ini semakin banyak terjadi di Indonesia.

(ewt/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya