SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SINGAPURA</strong> – Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, berhasil melaju ke babak final <a href="http://sport.solopos.com/read/20180720/481/929065/singapura-open-2018-2-ganda-campuran-bentrok-di-semifinal">Singapura Open 2018</a>. Tontowi/Liliyana sukses membekuk sesama pasangan Indonesia.</p><p>Pada pertandingan babak semifinal Singapura Open 2018, Sabtu (21/7/2018), Tontowi/Liliyana menantang junior mereka Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow. Tontowi/Liliyana pun lebih dijagokan menang mengingat mereka adalah unggulan pertama, sedangkan Akbar/Winny adalah nonunggulan.</p><p>Meski begitu, Tontowi/Liliyana tak menang mudah. Mereka harus bertarung ketat di game pertama meski pada akhirnya menang dengan 26-24. Tontowi/Liliyana kembali menang di game kedua juga dengan skor yang cukup ketat 21-17. Tontowi/Liliyana menang dua game langsung dalam tempo 31 menit.</p><p>Di partai final, Tontowi/Liliyana akan bertemu unggulan kedua asal Malaysia Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai. Goh/Shevon sukses menunsukkan wakil Thailand Dechapol Puavaranukroh/Saspiree Taerattanachai dua game langsung dengan skor 21-18 dan 21-14 dalam tempo 40 menit.</p><p>Di sisi lain, Indonesia masih akan menambah satu wakil mereka di <a href="http://sport.solopos.com/read/20180720/481/929182/singapura-open-2018-indonesia-segel-2-tiket-final-sektor-ganda">final Sngapura Open 2018</a>. Pasalnya, dua ganda putra Tanah Air akan bentrok di babak semifinal. Mereka adalah pasangan Angga Pratama/Rian Agung Saputro melawan pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menjadi unggulan kelima turnamen.</p>

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya