SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SINGAPURA — Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto melangkah ke semifinal kejuaraan bulutangkis Singapore Open Super Series 2013. Pada laga perempatfinal, Jumat (21/6/2013) di Singapore Indoor Stadium, Tommy menumbangkan pemain Inggris Rajiv Ouseph dalam dua game langsung, 21-19 dan 21-18.
Di semifinal, Tommy akan bertemu pemenang antara pemain Jerman, Marc Zwiebler dan pebulutangkis Vietnam, Nguyen Tien Minh. Di semifinal, Boonsak akan menantang pemenang antara sesama pemain Jepang, Takuma Ueda dan Kento Momota.
Hasil lain di tunggal putra, pemain thailand Boonsak Ponsana mengungguli pemain Malaysia Chong Wei Feng dalam dua game, 21-10 dan 21-19.
Dua ganda putra Korea Selatan juga melangkah ke semifinal, yakni pasangan Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae yang diunggulkan di tempat pertama dan Shin Baek Choel/Yoo Yeon Seong. Duet Ko/Lee mengalahkan pasangan Thailand, Maneepong Jongjit/Nipitphon Puangpuapech 21-9 dan 21-16. Sedangkan Shin/Yoo mengungguli duet Jepang, Hiroyuki Saeki/Ryota Taohata, 21-14 dan 21-12.
Pada nomor tunggal putri, debutan dari China Yu Sun melangkah ke semifinal setelah menang atas pemain taiwan Tai Tzu Ying 21-17 dan 21-11. Yu Sun akan berhadapan dengan rekan senegarnya, unggulan pertama turnamen, Li Xuerui yang di perempatfinal mengalahkan pemain Thailand, Sapsiree Taerattanachai, 21-11 dan 21-19.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya