SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, WONOGIRI — Seribuan lampu bakal menerangi jalanan Wonogiri. Lampu-lampu itu saat ini sedang dalam proses pemasangan.

Seribuan lampu itu terdiri atas 815 lampu penerangan jalan umum bertenaga surya yang dibiayai bantuan keuangan provinsi senilai Rp35 miliar dan 243 lampu penerangan jalan umum tenaga surya bantaun dari Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Wonogiri, Ismiyanto, saat ditemui Solopos.com di wilayah Kecamatan Wonogiri, Kamis (25/10/2018), mengatakan pemasangan lampu-lampu itu melihat skala prioritas kebutuhan.

“Saat ini sedang menentukan lokasi-lokasi yang akan dipasang penerangan jalan umum tersebut sesuai dengan prioritas. Penerangan jalan tersebut akan dipasang di ruas jalan kabupaten,” Ujar Ismiyanto.

Ia menambahkan pemasangan 815 lampu penerangan jalan umum tenaga surya dari bantuan keuangan Provinsi Jateng sudah mulai dipasang pada pertengahan September lalu.

Ia berharap dengan penambahan penerangan jalan umum dapat menekan risiko kecelakaan di Kabupaten Wonogiri yang pemicunya antara lain karena penerangan jalan yang minim.

Selain itu, roda ekonomi masyarakat juga dapat tumbuh dengan adanya penerangan jalan yang memadai Kepala Bidang Angkutan Teknik Sarana dan Prasana Dishub Wonogiri, Sudarno, mengatakan tinggi fisik tiang penerangan jalan berkisar tujuh meter dengan spesifikasi sama dengan penerangan jalan umum tenaga surya sebelumnya yakni lampu LED dengan daya 50 Watt.

Sedangkan 815 lampu penerangan jalan umum lainnya tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Wonogiri pada ruas jalan kabupaten. Tadinya lampu-lampu itu akan dipasang di jalan provinsi namun tidak jadi.

Berikut sebaran lokasi pemasangan lampu PJU Wonogiri
1. Ruas Jalan Purwantoro-Bulukerto: 20 unit
2. Ruas Jalan Slogohimo-Bulukerto: 34 unit
3. Ruas Jalan Jatipurno-Girimarto: 50 unit
4. Ruas Jalan Jatisrono-Jatiroto: 25 unit
5. Ruas Jalan Sidoharjo-Girimarto-Lalung: 95 unit
6. Ruas Jalan Kethu Timang-Tangkil-Malangsari: 56 unit
7. Ruas Jalan Manunggal-Sanggang: 55 unit
8. Ruas Jalan Tiken-Pijiharjo-Kepuhsari: 20 unit
9. Ruas Jalan Plajen-Gebang, Pondoksari-Ngadiroyo: 25 unit
10. Ruas Jalan Giribelah-Paranggupito: 100 unit
11. Ruas Jalan Baturetno-Batuwarno: 100 unit
12. Ruas Jalan Tirtomoyo-Wiroko: 30 unit
13. Ruas Jalan Pracimantoro-Sumberagung: 50 unit
14. Ruas Jalan Kedungrejo-Beji: 30 unit
15. Ruas Jalan Pondok-Pokoh Kidul: 40 unit
16. Simpang Pule-Pracimantoro: 4 unit
17. Ruas Jalan Eromoko-Bulu: 30 unit
18. Ruas Jalan Kismantoro-Ngroto: 21 unit
19. Ruas Jalan Krisak-Jendi: 15 unit
20. Ruas Jalan Pathokan-Gemawang: 15 unit
Total : 815
Sumber: Dinas Perhubungan Wonogiri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya