SOLOPOS.COM - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (tengah) menyampaikan hasil Sidang Isbat di Jakarta, Rabu (22/3/2023). (Tangkapan layar Youtube Kemenag).

Solopos.com, SOLO–Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan 1 Ramadan 1444 H pada Kamis (23/3/2023) atau besok.

Hal itu ditetapkan melalui Sidang Isbat yang digelar Kemenag dan diikuti sejumlah pihak pada Rabu (22/3/2023) petang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas saat konferensi pers seusai Sidang Isbat mengatakan awal Ramadan 1444 ditetapkan berdasar hasil rukyatul hilal yang dilaksanakan di 124 lokasi di 34 provinsi.

Berdasar rukyatul hilal, posisi hilal di seluruh wilayah di Indonesia berada pada posisi 6 derajat 46,2 menit sampai dengan 8 derajat 43,2 menit dengan sudut elongasi 7,93 derajat sampai dengan 9,54 derajat.

Hal itu menunjukkan posis hilal berdasar hisab seluruh metode/cara untuk mengetahui ketinggian hilal dapat dilihat atau tidak.

Hasil rukyatul hilal itu sidangkan dalam Sidang Isbat untuk ditetapkan. Hasil Sidang Isbat menyatakan 1 Ramadan 1444 H jatuh pada Kamis besok.

Sebab, berdasar hisab hilal berada di atas ufuk dan telah memenuhi kriteria yang ditetapkan Menteri Agama se-Asia Tenggara (Menteri Agama Brunei Darusaslam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura atau MABIMS).

Pada 2021 lalu, Menteri Agama empat negara tersebut bersepakat bahwa kriteria visibilitas hilal tinggi hilal 3 derajat dan sudut elongasi 6,4 derajat.

“Tadi kita bersepakat secara mufakat bahwa 1 Ramadan 1444 H jatuh pada Kamis 23 Maret 2023,” ucap Yaqut.

Penetapan pemerintah itu sama dengan penetapan awal Ramadan yang dilakukan Muhammadiyah.

Sebelumnya, pakar Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memprediksi 1 Ramadan 1444 H atau awal Bulan Puasa 2023 jatuh pada 23 Maret atau sama dengan yang ditetapkan Muhammadiyah sejak beberapa waktu lalu.

Jika prediksi tersebut benar, berarti Rabu malam nanti umat Islam sudah melaksanakan Salat Tarawih.

Namun, BRIN menyebut ada kemungkinan 1 Syawal 1444 H atau Idutfiti yang ditetapkan pemerintah bakal berbeda dengan yang sudah ditetapkan Muhammadiyah.

Pemerintah dan NU beserta ormas Islam lain akan menyelenggarakan Idulfitri pada 22 April. Sementara, Muhammadiyah bakal melaksanakan Idulfitri pada 21 April 2023.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya