SOLOPOS.COM - Foto Marcel Massini (Oddee.com)

Serba lima kali ini diisi dengan deretan pekerjaan unik.

Solopos.com, SOLO — Bekerja tidak selalu diartikan dengan hal serius dan menguras pikiran. Dalam serba lima kali ini akan diulas lima pekerjaan unik yang mungkin menurut Anda tampak sepele.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berikut Solopos.com berhasil menghimpun lima pekerjaan unik yang benar-benar ada di dunia ini. Dikutip dari Oddee, Senin (22/2/2016), lima pekerjaan ini mudah dan menyenangkan untuk dijalani.

Pemeluk Panda
Di Tiongkok, beberapa orang dibayar 32.000 dolar setiap tahun, hanya dengan pekerjaan merawat dan memeluk Panda. Pekerjaan ini ditawarkan oleh The Giant Panda Protection and Research Centre (Lembaga Perlindungan dan Penelitian Panda).

“Tugas mereka hanya menghabiskan 365 hari dalam setahun bersama Panda. Merawat serta berbagi kesedihan dan kebahagian yang mereka rasakan,” demikian diungkapkan perwakilan The Giant Panda Protection and Research Centre, sebagaimana dilansir China Daily.

Dokter Cokelat
Bagi pecinta cokelat, pekerjaan ini mungkin menjadi salah satu pekerjaan idaman. Cambridge University, Inggris, membuka kesempatan bagi penikmat cokelat untuk menjadi “dokter cokelat”.

Cambridge University mencari seorang peneliti untuk mencari faktor apa saja yang dapat mencegah cokelat meleleh pada suhu tinggi. Pekerjaan ini dilaksanakan berdasarkan sebuah penelitian berjudul Fundamentals of Heat-stable Chocolate.

Berbaring, Menjadi Objek Penelitian

Foto Drew Iwanicki (Oddee.com)

Foto Drew Iwanicki (Oddee.com)


Drew Iwanicki merupakan salah satu orang yang pernah menjalani pekerjaan menyenangkan ini pada 2014. Ia dibayar 18.000 dolar untuk berbaring dan dijadikan sebagai objek penelitian oleh National Aeronautics and Space Administration (NASA). Pria ini menggeluti pekerjaan unik tersebut selama 70 hari.

Penelitian yang dilakukan Iwanicki bertujuan untuk mengetahui apakah tulang belakang dan otot manusia melemah jika berada di luar angkasa. Penelitian ini dilakukan terhadap 54 orang. Iwanicki merupakan salah satu pegawai yang diterima untuk menjadi objek studi NASA. Ia berhasil mengalahkan 25.000 pelamar lainnya.

Pembeli Ferrari

Foto Marcel Massini (Oddee.com)

Foto Marcel Massini (Oddee.com)


Pekerjaan sebagai pembeli Ferrari digeluti oleh Marcel Massini. Pria ini bertugas memilih dan membelikan mobil mewah merek Ferrari untuk pelanggannya.

Pelanggan yang kaya raya rela memberikan uang jutaan dolar kepada Masssini, karena pria ini memiliki kompetensi untuk memilih mobil dengan kualitas terbaik. Selain itu, pria ini juga mampu melakukan tawar-menawar, sehingga pelanggan mendapatkan harga terbaik.

 

 

Human Bed-Warmers
Di Inggris, terdapat hotel yang menawarkan jasa penghangat saat musim dingin, atau yang biasa disebut human bed-warmers. Beberapa orang sengaja dibayar untuk melakukan jasa ini. Mereka akan menggunakan baju hangat dari bulu domba. (Dhika Intan N.A./JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya