SOLOPOS.COM - Aplikasi Timelapse yang bisa dipasang di perangkat smartphone. (Istimewa)

Framelapse dan Lapse It menjadi beberapa aplikasi timelapse yang cukup populer.

Solopos.com, SOLO – Aplikasi rekaman timelapse kini makin banyak dipakai pecinta videografi. Hal ini membuat developer berlomba-lomba menciptakan aplikasi timelapse di Play Store. Banyaknya aplikasi kadang membuat pengguna bingung memilih.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dengan menggunakan aplikasi video timelapse, pengguna bisa menciptakan karya videografi yang mengesankan. Berikut ini merupakan aplikasi video timelapse terbaik yang bisa diunduh di Play Store.

Aplikasi timelapse ditujukan untuk mereka yang tidak ingin repot saat menggunakan fitur video timelapse. Ada pengaturan fast, faster, dan fastest dan tombol rekam. Setelah selesai merekam, pengguna bisa berbagi video dengan fitur share.

Ekspedisi Mudik 2024

Framelapse

Aplikasi Framelapse memiliki pengaturan mulai 0,1 detik hingga 60 detik. Pengguna juga bisa mengatur resolusi video sesuai keinginan. Framelapse menawarkan keunggulan untuk menciptakan video timelapse dengan mudah.

Lapse It

Selain menawarkan fitur time-lapse, aplikasi ini mendukung input data dari kamera DSLR dan GoPro serta kemampuan untuk membuat video dengan kecepatan yang berbeda. Uniknya, aplikasi juga mendukung penyesuaian secara manual.

EasyLapse

Anda bisa mengatur resolusi foto yang direkam oleh ponsel dan menghasilkan video yang sesuai dengan kapasitas memori. Untungnya, aplikasi ini mendukung penyimpanan melalui microSD untuk jaga-jaga bila hasil rekaman berukuran besar.

Time Movie

Time Movie tampak ditujukan untuk mereka yang lebih profesional. Ada pengaturan yang lebih detail seperti kualitas video, resolusi, serta efek mirror. Saat video selesai direkam, pengguna bisa memutarnya dalam kecepatan lambat bahkan menambahkan lagu.

Microsoft Hyperlapse

Microsoft Hyperlapse memiliki fitur untuk mempersingkat sebuah klip video yang terlalu panjang dan dapat di-share ke jejaring sosial. Hyperlapse juga bisa mempercepat video tanpa memunculkan goyangan saat merekam video.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya