SOLOPOS.COM - Penampakan Situs Resmi Pemesanan Yamaha R25

Harianjogja.com, JOGJA—Yamaha R25 segera menyapa Indonesia. Uniknya, Yamaha hanya akan membuka inden untuk 500 unit saja di Indonesia. Meskipun belum dilansir secara resmi, harga motosport ini diperkairakan Rp40-50 juta per unit.

GM Marketing Communication and Community Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Eko Prabowo mengatakan Indonesia menjadi negara pertama di dunia untuk peluncuran Yamaha R25. Saat ini R25 mulai diperkenalkan ke publik melalui teaser di dunia maya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Pemesanan baru dapat dilakukan setelah perkenalan perdananya pada 20 Mei 2014 di Danau Toba, Sumatera Utara,” ujar Eko, Kamis (15/5/2014).

Selain ke dealer, pihaknya mempersiapkan pemesanan online seperti halnya R15 yang lebih dulu diluncurkan.

“Kalau YZF-R15 ditawarkan sebanyak 1.500 unit untuk tahap perkenalan, R25 dibatasi hanya 500 unit. Yang tidak dapat bisa inden, pasti lebih lama lagi bisa sekitar tiga bulanan,” sambung Eko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya