SOLOPOS.COM - Honda Scoopy ESP. (Welovehonda.com)

Sepeda motor terbaru Honda Scoopy berteknologi ESP dan striping baru resmi diluncurkan AHM.

Solopos.com, JAKARTA – PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan sepeda motor terbaru Scoopy ESP. Skuter matik (skutik) bergaya retro pesaing Yamaha Mio Fino itu makin trendi dengan striping baru.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Tak puas menyematkan teknologi Enhance Smart Power (ESP) pada Beat dan Vario, AHM juga menyematkannya pada sepeda motor terbaru Honda Scoopy. Meski mesinnya tetap 110 cc, akselerasinya kini lebih kencang mencapai 12,98 detik pada jarak 0-200 m dengan top speed hingga 91,6 km/jam.

“Kami berharap teknologi baru ini yang juga diperkaya beragam fitur baru ini dapat memenuhi kebutuhan konsumen mulai dari sebelum berkendara hingga tiba ke tempat tujuan. Scoopy eSP akan semakin dicintai pecinta skutik fashionable unik di Indonesia,” ujar Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya dalam siaran pers di laman Welovehonda, Rabu (13/5/2015).

Sama seperti Beat dan Vario, Scoopy kini juga diklaim makin irit bahan bakar. Dengan fitur idling stop di posisi on, skutik retro itu membutuhkan dapat berjalan sejauh 61,9 km dengan seliter bensin. Fitur modern lain seperti Projector Headlight dan Answer Back System.

Tak ketinggalan, sektor kaki-kaki juga makin sempurna dengan hadirnya ban tubeless. Oleh AHM, skutik itu dibanderol lebih mahal dari generasi sebelumnya, yakni Rp16,25 juta untuk wilayah Jakarta.

Soal peluncuan sepeda motor terbaru Scoopy ESP, Yamaha Inconesia Motor Manufacturing (YIMM) masih anteng dan belum memberi sinyal akan menyegarkan satu-satunya pesaing Scoopy, yakni Mio Fino. Sejumlah komentar di forum otomotif online menyebut alasan YIMM tetap tenang adalah karena di atas kertas Fino memiliki kubikasi dan tenaga yang sedikit lebih besar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya