SOLOPOS.COM - Honda Spacy Helm-in. (Honda-astra.com)

Sepeda motor Honda Spacy dikabarkan akan diganti dengan produk baru.

Solopos.com, BOGOR – Sepeda motor Honda Spacy dirumorkan sudah disuntik mati. Skuter matik (skutik) dengan bagasi luas yang mampu memuat helm (helm-in) itu kabarnya bakal diganti dengan produk baru.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam pemaparannya kepada Solopos.com, Rabu (15/11/2015), pengamat otomotif Taufik Hidayat mendapat laporan dari sejumlah diler Honda di Bogor, Jawa Barat, yang sudah tidak lagi menerima tambahan stok Spacy Helm-in.

Rumor tersebut juga dikuatkan oleh pernyataan seorang sumber dari internal PT Astra Honda Motor (AHM). Ia menyebut Spacy Helm-in berhenti diproduksi sejak Oktober lalu. Kendati demikian, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari AHM.

Honda Vision versi Vietnam. (Honda.com.vn)

Honda Vision versi Vietnam. (Honda.com.vn)

“Seorang sumber mengatakan bahwa memang semenjak bulan Oktober 2015 [Honda Spacy Helm-in] discontinue,” ungkap Taufik.

Pengganti Honda Spacy Helm-In
Taufik mengaku masih belum mengetahui detail produk pengganti Spacy Helm-in. Akan tetapi ia mendapat bocoran bahwa sekitar Januari-Maret 2016 mendatang AHM memang memiliki jadwal untuk menelurkan satu skutik baru.

Berdasarkan penelusuran Solopos.com, selain di Indonesia, sepeda motor Honda Spacy Helm-in ternyata juga dipasarkan di Thailand dan Vietnam dengan nama Honda Vision.

Akan tetapi di dua negara itu Vision terbaru sudah meluncur dengan desain anyar yang sangat berbeda dari Spacy Helm-in di Tanah Air. Jadi mungkinkah skutik tersebut yang bakal menggantikan Spacy Helm-in di Indonesia? Tunggu saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya