SOLOPOS.COM - Honda CBR1000RR. (Honda.co.uk)

Sepeda motor Honda CBR Series segera gendong transmisi dual clutch.

Solopos.com, OSAKA – Mengendarai sepeda motor Honda CBR Series bakal semudah menunggangi motor skuter matik (skutik). Sebab motor berdarah sport itu rencananya akan dibekali transmisi baru model dual cluthc (DCT).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti dilansir laman Visordown, Jumat (25/3/2016), akan digunakannya transmisi DCT pada sepeda motor Honda CBR Series dikonfirmasi oleh anggota R&D Honda Motor Corp, Kosaku Takahashi dalam pameran otomotif Osaka Motor Show 2016 di Jepang.

Kendati demikian realisasinya tidak akan dilakukan tahun ini. Menurut Kosaku, banyak yang harus disesuaikan jika motor CBR Series terutama varian berkapasitas mesin di bawah 600 cc harus dipasangi transmisi DCT.

Hambatan utama penerapan DCT pada motor sport adalah ukuran dan bobotnya. Karena DCT menggunakan dua kopling, motor dengan transmisi itu akan lebih lebar dan lebih berat daripada motor bertransmisi manual biasa.

Tetapi jika dua motor itu diadu, Kosaku menjamin motor yang dilengkapi transmisi DCT dapat berakselerasi lebih cepat.

Sebab DCT memiliki cara kerja yang halus dan efisien sehingga selama perpindahan gigi tidak akan ada tenaga yang terbuang (powerloss). Selain itu transmisi DCT juga membuat konsumsi bahan bakar lebih irit.

Transmisi DCT sendiri bukanlah hal baru pada sepeda motor Honda. Transmisi yang sejatinya digunakan untuk mobil itu telah terpasang pada motor Honda NM4 Vultus, NC750X, dan Africa Twin.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya