SOLOPOS.COM - Honda CB190R dan CBF190R. (2banh.vn)

Sepeda motor Honda CB190R dan CBF190R diproduksi di Tiongkok.

Solopos.com, BEIJING – Honda Tiongkok mulai memamerkan sepeda motor Honda CB190R dan CBF190R. Melihat kapasitas mesin dan tampangnya yang bengis ala street fighter, dua sepeda motor terbaru itu berpeluang menjadi reinkarnasi Honda Tiger.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

Setelah sejumlah foto bocoran sepeda motor Honda CB190R dan CBF190R beredar di laman otomotif berbahasa Thailand, kini jelas sudah kuda besi itu diproduksi dan akan mengaspal kali pertama di Tiongkok.

Ekspedisi Mudik 2024

Seperti dilansir laman otomotif berbahasa Vietnam, 2bahn.vn, Minggu (30/8/2015), CB190R dan CBF190R akan diluncurkan oleh Honda Tiongkok Oktober 2015 mendatang. Sedangkan penjualan secara domestik dan ekspor akan dimulai awal 2016.

Kendati beda nama, perbedaan CB190R dan CBF190R hanya terdapat pada warna blok mesin. Sementara itu dapur pacunya sama-sama dibekali mesin SOHC 184 cc silinder tunggal berpendingin udara.

Mesinnya memang tak terlalu istimewa jika dibandingkan dengan mesin DOHC milik Honda CB150R yang beredar di Indonesia. Selain itu meski bermesin 184 cc, ternyata tenaga dan torsinya tak jauh berbeda dari mesin 150 cc, yakni 15,6 hp pada 8.000 rpm dan 15 Nm pada 7.000 rpm.

“Meski tampangnya seram, sepertinya sang kuda besi didesain sebagai motor touring alias bukan buat kebut-kebutan,” ungkap pengamat otomotif Iwan Banaran.

Melihat tampilannya, sepeda motor Honda CB190R dan CBF190R memiliki lampu depan yang pipih dan meruncing, sepintas mirip dengan Kawasaki Z1000. Aura street fighter terasa kental berkat tangki besar dengan lekukan dan tarikan garis tajam.

Dua sepeda motor yang disebut-sebut bakal jadi penerus Honda Tiger di Indonesia itu telah mengaplikasikan suspensi upside down dan ban 110/70 ring 17 inci di kaki depan. Sedangkan di kaki belakang terdapat monoshock serta ban 140/70 ring 17 inci.

Sektor penerangan seluruhnya telah menggunakan lampu LED. Spidometer sudah menerapkan model full digital, sedangkan knalpotnya menggunakan model under belly cekak mirip pada motor keluaran KTM.

Sepeda motor Honda CB190R dan CBF190R merupakan produk model street fighter kedua yang desainnya keluar dari pakem garis desain Honda setelah CB Hornet 160R yang meluncur di India Juli 2015 lalu.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya