SOLOPOS.COM - Chief PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) DDS DIY, S. Sunarto (kedua dari kanan) beserta para pejabat PT YIMM wilayah Jateng-DIY memperlihatkan motor Yamaha MT 25 saat jumpa pers launching Yamaha MT 25 di Hotel Manohara, kawasan Candi Borobudur, Senin (15/6/2015). (Bony Eko W/JIIBI/Solopos)

Sepeda motor baru Yamaha MT 25 diluncurkan.

Solopos.com, MAGELANG – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menargetkan mampu menjual 500 unit sepeda motor Master of Torque (MT) 25 setiap bulan di wilayah Jateng. Sasaran utama penjualan adalah para pecinta motor sport naked di Tanah Air.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Setelah diluncurkan secara resmi di area Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan pada awal Juni, kini Yamaha MT 25 dilaunching di wilayah Jateng dan DIY. Yamaha MT 25 merupakan produk ke-empat dari MT series. Pada 2013, Yamaha meluncurkan MT 09 dan MT 07. Sementara pada 2014, diluncurkan MT 125 yang menjadi andalan Yamaha pada kategori motor sport.

Chief PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing DDS DIY, S. Sunarto, mengatakan produk MT 25 merupakan revoluasi baru dari Yamaha pada kategori motor sport di kalangan bikers di Indonesia. Hingga sekarang 500 unit Yamaha MT 25 di wilayah Jateng telah laku terjual selama masa inden dibuka.

“Sekarang masih dalam proses pengiriman kepada konsumen yang telah membeli pada masa inden. Segmen market motor sport Yamaha MT 25 adalah para biker yang ingin melakukan perjalanan jauh atau touring,” katanya di sela-sela jumpa pers launching motor Yamaha MT 25 di Hotel Manohara, kawasan Candi Borobudur, Magelang, Senin (15/6/2015).

Dia optimistis produk Yamaha MT 25 dapat merajai kelas motor sport di Indonesia. Harga Yamaha MT 25 di wilayah Jateng lebih tinggi dibanding DIY. Hal ini dipengaruhi jarak wilayah dan biaya ongkos bahan bakar minyak (BBM).

Harga Yamaha MT 25 di Jateng dibanderol senilai kurang lebih Rp47 juta. Sementara harga Yamaha MT 25 di DIY senilai Rp46 juta. “Kontribusi penjualan kelas motor sport cukup besar setiap bulan. Persentasenya sekitar 25-30 persen dari total penjualan motor setiap bulan,” terang dia.

Keunggulan

Terdapat beberapa keunggulan Yamaha MT 25 dibanding motor sport lainnya. Desain bodi sepeda motor dirancang khusus agar konsumen lebih nyaman saat melakukan perjalanan jauh. Desain bodi Yamaha MT 25 lebih kekar yang memperkuat konsep street naked bike.

Selain itu, Yamaha MT 25 lebih lincah bermanuver di medan jalanan lantaran posisi stang mendekati pengendara dan lebih tinggi. Kelincahan bermanuver juga dipengaruhi berat motor Yamaha MT 25 paling ringan di kelasnya yakni 165 kg.

“Jadi Yamaha MT 25 dirancang khusus agar lebih mudah bermanuver di jalan raya. Pengendara akan tampak macho karena desain bodi motor kekar,” terang dia.

Di sisi lain, Direktur Yamaha Sumber Baru Motor, Jogja, Warsiyanto, mengungkapkan Yamaha MT 25 merupakan jawaban bagi para pecinta motor sport yang menginginkan mesin yang mumpuni. Dia menargetkan dapat menjual Yamaha MT 25 antara 200-300 unit setiap bulan.

“Prospek kelas motor sport masih menjanjikan pada masa mendatang. Kami akan menggenjot penjualan kelas motor sport dengan adanya produk baru Yamaha MT 25,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya