SOLOPOS.COM - Ilustrasi virus corona (Covid-19). (Freepik)

Solopos.com, KLATEN – Seorang anak buah kapal atau ABK asal Klaten dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Hal itu menyusul keluarnya hasil tes swab kali kedua pada 31 Mei 2020 yang menunjukkan positif.

Pasien baru Covid-19 itu yakni seorang pria berinisial RAZ, 28, asal Kecamatan Ceper. "Hari ini tambah satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 berinisial RAZ, berusia 28 tahun berasal dari Kecamatan Ceper. Pasien diketahui berprofesi sebagai ABK [anak buah kapal]," kata Juru Bicara Satgas Gugus Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19, Cahyono Widodo, sebagaimana rilis kepada Solopos.com, Rabu (3/6/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Indonesia Tambah 684 Kasus Positif Covid-19, Jatim Paling Banyak

Cahyono menjelaskan pada kasus ini yang bersangkutan diduga terpapar pada saat bekerja sebagai ABK. Sebelumnya, yang bersangkutan telah mengikuti test swab pertama pada 22 Mei 2020 di Wisma Atlet Jakarta dengan hasil negatif.

Kemudian, yang bersangkutan menjalani test swab yang kedua pada 27 Mei 2020 di Jakarta. Sembari menunggu hasil test swab yang kedua keluar, yang bersangkutan dihimbau untuk menjalani isolasi mandiri sejak tanggal 27 Mei 2020.

Kondisi Baik

“Yang bersangkutan tiba di Klaten pada tanggal 29 Mei 2020 dan isolasi mandiri di rumahnya. Kemudian pada tanggal 31 Mei 2020 hasil test swab kedua keluar dengan hasil positif. Saat ini yang bersangkutan telah menjalani perawatan di RSD Bagas Waras dengan kondisi baik,” imbuh Cahyono.

Ia menyatakan saat ini Satgas sudah melakukan pelacakan kepada orang-orang yang pernah kontak erat dengan pasien positif Covid-19 Klaten itu dan akan segera dilakukan rapid test. Tim Satgas juga menghimbau untuk Gugus Tugas RT/RW lebih memperketat dalam memantau warganya yang baru saja pulang dari luar wilayah Klaten.

AS Investigasi Penerapan Pajak Digital di Indonesia, Kenapa?

“Dan untuk warga yang baru saja pulang dari luar wilayah, segera untuk melaporkan kepada Gugus Tugas RT/RW. Dan mengisolasi dirinya selama 14 hari di rumah masing-masing,” imbau Cahyono.

Jika ada yang mengalami gejala atau sakit segera periksa ke Puskesmas terdekat. Masyarakat juga diimbau untuk tidak takut, tidak panik, dan melakukan PHBS, dan makan makanan yang bergizi. Selain itu, dianjurkan berjemur antara pukul 9.00-10.00 WIB pagi selama 10-15 menit guna meningkatkan imunitas tubuh.

“Wajib menggunakan masker ketika sedang berada di luar rumah. Hendaknya masyarakat menaati protokol kesehatan dan jangan panik,” pesan Cahyono.

Dengan bertambahnya satu pasien positif, total pasien Covid-19 di Klaten yang menjalani perawatan berjumlah sembilan orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya