SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KARANGMOJO-Objek wisata penyelusuran goa pindul di Desa Beji, Kecamatan Karangmojo mulai panen kritik dari sejumlah pengunjung. Mereka mengkritik pengelolaan dan pelayanan wisatawan yang terkesan semrawut.

Promosi Kisah Pangeran Samudra di Balik Tipu-Tipu Ritual Seks Gunung Kemukus

Salah satu pengunjung, Aan Sudarto menilai tidak ada keterpaduan antara pengelola dengan pelayanan terhadap pengunjung. Perebutan jalur masuk mulut gua yang sempit masih terjadi antar pemandu berbeda nama dalam membawa rombongan.

“Nggak asik, karena saya malah berpisah dengan rombongan saking antreannya panjang dan kalah dengan pemandu lain. Jadi malah nggak bisa menikmati bersama keluarga,” ujar Aan, akhir pekan lalu.

Anggota Komisi B DPRD Gunungkidul, Arif Setiadi memandang perlu dilakukan pembenahan menyeluruh dari sistem pengelola wisata Pindul agar tidak mengundang kekecewaan tiap pengunjung. Arif mengingatkan pelayanan harus tidak semata-mata mendatangkan omzet saja, melainkan harus berorientasi pada pelayanan pariwisata yang memuaskan.

“Ya keselamatan dan sapta pesona harus saling mendukung. Dinas terkait perlu segera melakukan langkah-langkah pendampingan untuk seluruh pengelola yang ada agar memiliki standar pelayanan yang baik,” kata Arif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya