SOLOPOS.COM - Pertandingan Manchester United vs Manchester City. (dok Solopos)

Solopos.com, MANCHESTER — Bentrok super sengit diprediksi bakal terjadi saat Manchester United atau MU vs Manchester City dalam semifinal Piala Liga di Old Trafford, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.

Dua tim sekota ini sama-sama tengah menanjak dengan tak terkalahkan di tujuh laga terkini di semua ajang. Namun United punya sedikit keuntungan karena lima pemain City berpotensi absen usai terpapar Covid-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer wajib memanfaatkan momentum peningkatan grafik permainan untuk menjungkalkan City di Derbi Manchester. MU yang sempat terpuruk di awal musim kini mulai bangkit dan menembus posisi dua klasemen, persis di bawah Liverpool.

Pohon Trembesi Berusia 100 Tahun Lebih di Sragen Ditebang, Ini Sebabnya

United bahkan bisa mengudeta The Reds sewaktu-waktu karena memiliki poin sama, 33, tapi masih punya satu laga sisa. Perjalanan Marcus Rashford dkk. di Piala Liga juga cukup meyakinkan setelah mengalahkan Everton di perempat final dengan skor 2-0.

Sementara itu, The Citizens tak kalah impresif lantaran baru saja mempermalukan Chelsea dengan skor 3-1 dalam di Stamford Bridge. Kemenangan ketiga beruntun di Liga Premier itu membawa Manchester Biru merangsek ke posisi lima dengan 29 angka. Kevin De Bruyne dkk. sendiri diprediksi bakal tampil mati-matian saat melawan MU untuk menjaga asa merebut titel Piala Liga keempat secara beruntun dan gelar perdana musim ini.

Pelatih City, Josep “Pep” Guardiola, menilai City telah kembali ke identitas permainannya saat menekuk Chelsea. “Kami mengerti satu sama lain,” ujar Pep dilansir BBC, Senin (4/1/2021).

Masalahnya Pep dihadapkan pada lima pemain yang terancam absen karena positif Covid-19. Mereka adalah Gabriel Jesus, Ferran Torres, Ederson, Eric Garcia, dan Kyle Walker. Mereka sudah tak bermain saat City menang di markas Chelsea. Namun potensi ledak MU saat ini jelas tak bisa dibandingkan dengan The Blues yang memang tengah merosot performanya.

False Nine

Pep harus memutar otak untuk mematikan kreativitas Bruno Fernandes dkk. Eks Pelatih Barcelona ini bukan tak mungkin menempatkan De Bruyne di posisi false nine kembali seperti saat melawan Chelsea. Opsi itu diambil jika Sergio Aguero belum fit 100%.

Namun kubu MU memastikan bakal menemukan formula untuk menjinakkan rival sekotanya. Solskjaer mengatakan tim akan bermain all out mengingat semifinal hanya digelar satu leg. “Kami selangkah lagi menuju final dan semangat dalam tim ini sangat bagus,” ucap Solskjaer.

Masa Pemulihan dari Covid-19, Boy William Ajak Nakes Berjoged

MU kemungkinan kehilangan Victor Lindelof yang masih diragukan tampil karena cedera punggung. Adapun Edinson Cavani sudah pasti absen karena menjalani hukuman larangan bermain tiga kali.

Laman Who Scored memprediksi duel MU vs City akan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Prediksi Susunan Pemain

Manchester United: Henderson, Shaw, Maguire, Bailly, Wan-Bissaka, Fred, McTominay, Pogba, Fernandes, Martial, Rashford

Manchester City: Steffen, Cancelo, Dias, Stones, Mendy, Gundogan, Fernandinho, Mahrez, Foden, De Bruyne, Sterling

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya