SOLOPOS.COM - Logo AFC Cup 2014 (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Harianjogja.com, KUWAIT — Duel panas bakal tersaji antara tuan rumah Al-Qadsia saat menjamu Persipura Jayapura pada leg pertama babak semi-final Piala AFC 2014 yang digelar di Kuwait Sports Club, Selasa (16/9/2014) malam WIB.

Meskipun tampil di kandang lawan, anak asuh Jackson  F Tiago bertekad untuk bisa meraih poin atas Al-Qadsia. Kuwait Sports Club bukanlah stadion yang asing bagi Persipura, tim berjuluk Mutiara Hitam itu sempat bermain di tempat yang sama, yakni saat menelan kekalahan 3-2 di leg pertama perempat final.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara tiga tahun sebelumnya Persipura juga sempat bertandang ke Irak Arbil di perempat final AFC Cup. Kala itu, Boaz Salossa CS takluk 0-1 dari Arbil yang juga lolos ke semifinal tahun ini. Sedangkan Al-Qadsia sampai kini belum pernah menghadapi klub asal Indonesia sebelumnya.

Pelatih Persipura Jacksen F Tiago berharap hasil positif di Kuwait nantinya akan menjadi bekal bagi mereka sebelum menjamu Al Qadsia di Jayapura. Pada laga kali ini, Jacksen akan kembali mempercayakan barisan penggedornya kepada Boaz Solossa. Kapten Persipura itu sempat absen lantaran mendapat cedera. Sementara untuk lini belakang, Mutiara Hitam dipastikan kehilangan Bio Paulin karena cedera.

Di lain pihak, kubu tuan rumah juga sedang dirudung persoalan di lini belakang. Akan tetapi, hal itu tidak membuat sang arsitek, Antonio Puche khawatir. Meski bermasalah pada sektor pertahanan, juara Liga Primer Kuwait tetap tampil menyerang.

Statistik kedua kesebelasan

Statistik Kedua kesebelasan

Statistik Alqadsia vs Persipura (JIBI/Harian Jogja/bettingclosed.com)

Statistik Alqadsia vs Persipura (JIBI/Harian Jogja/bettingclosed.com)

 

Prakiraan susunan pemain kedua tim:
Prakiraan susunan pemain kedua tim:

Al Qadsia: Nawaf Al Khaldi; Abdullah Shehu, Fahd Al-Ansari, Khaled Alqahtani, Alvaro Silva, Saleh Al Sheikh, Abdulaziz Mashan, Fahad El Ebrahim, Saif Alhashan, Bader Al Mutwa, Daniel Subotic.

Persipura: Yoo Jae Hoon; Yohanis Tjoe, Dani Tata, Bio Paulin, Ruben Sanadi, Gerald Pangkali, Imanuel Wanggai, Robertino Pugliara, Ian Louis Kabes, Titus Bonai, Boaz Solossa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya