SOLOPOS.COM - Pesepak bola Barito Putera Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi (kanan) berbenturan dengan Pesepak bola Persis Solo Rian Miziar (kiri) dalam lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Selasa (21/3/2023). Barito Putera dikalahkan Persis Solo dengan skor 2-3. (Antara/Bayu Pratama S)

Solopos.com, SOLO – Semangat pantang menyerah ditunjukkan para pemain Persis Solo saat mereka menumbangkan tuan rumah Barito Putera dalam lanjutan Liga 1, Selasa (21/3/2023).

Semangat pantang menyerah itu pula yang akhirnya mampu membawa Persis Solo mengantongi poin penuh di kandang lawan dalam pertandingan Liga 1 2022/2023 yang sangat ketat tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Persis Solo berhasil menang dengan skor 3-2 saat bertandang ke markas Barito Putera pada Selasa (21/3/2023) sore. Dua gol gelandang serang Alexis Messidoro membawa Persis Solo menghentikan catatan positif dua kemenangan beruntun Barito Putera.

Ekspedisi Mudik 2024

Persis Solo membuka keunggulan menit ke-18 lewat Messidoro yang sukses memanfaatkan umpan Irfan Jauhari.

Namun, menit ke-43, Ott berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi individunya melewati lini pertahan Persis Solo. Skor 1-1 menutup babak pertama.

Di babak kedua, Barito Putera unggul lebih dulu lewat Gustavo Tocantins menit ke-72. Namun, keunggulan tidak bertahan lama setelah menit ke-79, Messidoro berhasil memanfaatkan kesalahan Renan Silva saat mengumpan bola.

Persis Solo yang terus menekan berhasil unggul lewat Sutanto Tan menit ke-85. Sisa lima menit terakhir, Barito Putera terus menggempur lini pertahanan Persis Solo.

Bahkan, menit ke-94 serangan Barito Putera membentur mistar gawang. Barito Putera pun harus mengakui keunggulan Persis Solo 2-3.

Kemenangan ini membawa Persis Solo mengoleksi 40 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya