SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KARANGANYAR — Kebakaran semak belukar di sebelah timur warung Soto Sawah, Tohudan, Colomadu, Karanganyar, Kamis (12/9/2019) siang, membuat sejumlah warga sekitar panik.

Sebab, api yang membakar semak belukar berdekatan dengan tangki solar sebuah gudang di dekat lokasi kebakaran.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kebakaran terjadi mendadak, karena tahu-tahu ada api dari selatan. Karena itu kami mengontak mobil pemadam kebakaran,” ujar salah satu penjaga gudang, Maskuri, ketika ditemui di lokasi.

Ekspedisi Mudik 2024

Maskuri mengaku tak tahu apa pemicu api yang membakar semak belukar di lahan kosong sebelah gudangnya. Sebab saat ketahuan api sudah melalap tanaman liar di sebelah gudan.

Sementara itu Kasi Trantib Kecamatan Colomadu, Sugiyatno, yang ada di lokasi juga tak tahu apa penyebab kebakaran. 

“Saya tidak tahu apa penyebab kebakaran. Tetapi biasanya ada orang yang membuang puntung rokok sembarangan, orang membakar sampah tidak ditunggui sehingga api merembet jadi besar dan sebagainya,” ujar dia.

Dia menjelaskan kebakaran yang membakar semak belukar di lahan kosong itu berhasil dipadamkan setelah dua unit pemadam kebakaran dari Karanganyar tiba di lokasi.

Dia menjelaskan api yang merembet dari arah selatan terus merembet ke utara yang sempat menyita perhatian pengguna jalan di Jl. Adi Soemarmo itu bisa segera padam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya