SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BOYOLALI–Jajaran Polres Boyolali bakal menempatkan personel di setiap gereja yang tersebar di Boyolali. Pengamanan ini menjadi bagian dari Operasi Lilin Candi 2011 dan pengamanan Tahun Baru 2012.

Persiapan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru dibahas dalam rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral di Mapolres Boyolali, Senin (19/12/2011).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rakor ini melibatkan seluruh Kasat, jajaran perwira, Kapolsek di wilayah Boyolali dan juga instansi terkait seperti Dinas Perhubungan. Operasi Lilin Candi bakal dilaksanakan mulai Kamis (22/12/2011) hingga 1 Januari mendatang.

Kabag Humas Polres Boyolali, AKP Margono, mewakili Kapolres Boyolali, AKBP Hastho Rahardjo, mengatakan pada prinsipnya 884 personel polisi di wilayah Boyolali disiagakan selama periode Natal dan Tahun Baru. Namun ada 270 orang yang diplot sebagai personel pokok dan ditempatkan di pos-pos yang telah ditentukan.

“Total di Boyolali ada 90 gereja. Setiap gereja akan dijaga oleh personel untuk memastikan umat Kristani bisa beribadah dengan nyaman dan aman. Banyaknya personel yang ditempatkan tergantung besar atau kecilnya gereja dan jumlah jemaatnya. Pada prinsipnya kami mengantisipasi, supaya masyarakat bisa melaksanakan Natal dan Tahun Baru dengan aman,” kata Margono kepada Espos, kemarin.

Margono menambahkan, pengamanan akan disesuaikan dengan jadwal ibadah di tiap gereja. Setiap ada misa atau perayaan Natal, hingga Tahun Baru, gereja pasti akan dijaga.

Terkait pengamanan Tahun Baru, pihak kepolisian akan menempatkan personel atau melakukan patroli di titik-titik yang ramai digunakan untuk perayaan pergantian tahun. Salah satunya di ruas Jalan Pandanaran, Boyolali Kota.

(yms)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya