SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BOYOLALI &ndash;</strong> Meletusnya <a href="http://news.solopos.com/read/20180601/496/919628/pagi-ini-merapi-meletus-selama-2-menit">Gunung Merapi</a> pada Jumat (1/6/2018), pukul 08.20 WIB, menyebabkan <a href="http://news.solopos.com/read/20180511/496/915589/merapi-semburkan-asap-dan-abu-pakailah-masker">hujan abu</a> di beberapa wilayah Boyolali. Di Desa Lencoh, Selo, Boyolali, terpantau hujan abu cukup pekat.</p><p>Kasi Kedaruratan BPBD Kabupaten Boyolali, Kurniawan Fajar Prasetyo, menyebutkan BPBD saat ini fokus membagikan masker kepada warga dan pengguna jalan di Kecamatan Selo.</p><p>&ldquo;Distribusi masker sepanjang jalan untuk warga, pengguna jalan di Kecamatan Selo. Saat ini menuju Stabelan dan Klakah, Merapi terlihat bersih. Abu tebal di wilayah Lencoh,&rdquo; kata Kurniawan Fajar.</p><p>Hujan abu juga terjadi di Desa Klakah, Kecamatan Selo. Berdasarkan foto yang diperoleh di <em>Solopos.com</em> dari Bayan Klakah, Slamet, terlihat abu cukup tebal menutupi jalan dan atap rumah warga.</p><p>Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) lewat akun Twitter, @BPPTKG sebelumnya menyebutkan <a href="http://news.solopos.com/read/20180601/496/919628/pagi-ini-merapi-meletus-selama-2-menit">Gunung Merapi</a> pagi ini meletus selama dua menit. Tinggi asap mencapai 7000 meter ke arah barat laut.</p><p>"8.27 Update terjadi letusan di <em>#merapi</em> pagi ini jam 08.20 WIB durasi 2 menit, tinggi kolom 6000 m arah Barat Laut teramati dari PGM Jrakah," kicau BPPTG.</p>

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya