SOLOPOS.COM - Bermain Tanpa Beban, Fajar/Rian ke Perempatfinal (Badmintonindonesia.org)

Selandia Baru Terbuka 2015 memasuki babak 8 besar. Fajar/Rian lolos ke perempatfinal setelah mengalahkan pasangan Denmark.

Solopos.com, AUCKLAND — Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, lolos ke perempatfinal turnamen Selandia Baru Terbuka 2015 setelah menang atas pasangan Denmark, Soren Gravholt/Nikolaj Overgaard, dengan skor 18-21, 21-17, 21-14.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagaimana diberitakan Antara, Kamis (30/4/2015), turnamen bulu tangkis Selandia Baru Terbuka 2015 ini digelar di Auckland, Selandia Baru. Fajar/Rian pada putaran pertama turnamen tingkat grand prix gold itu menang atas pasangan Australia-Selandia Baru, Robin Middleton/Kevin James Dennerly-Minturn, dengan skor 21-12, 21-14

Fajar/Rian masih menunggu lawan pada perempatfinal Selandia Baru Terbuka 2015. Fajar/Rian akan menghadapi pasangan Thailand, Puavaranukroh Dechapol/Kedren Kittinupong atau pasangan Belanda-Taiwan, Ruud Bosch/Huang Po Jui.

Ganda putra Indonesia lainnya, Berry Angriawan/Ryan Agung Saputro, mengalahkan pasangan Selandia Baru, Jonatan Curtin/Dhanny Oud, dengan skor 21-13, 21-11, di babak pertama Selandia Baru Terbuka 2015.

Pasangan Indonesia yang menempati peringkat ke-110 dunia itu akan menghadapi ganda putra Taiwan, Lu Ching Yao/Tien Tzu Chieh, di babak kedua Selandia Baru Terbuka 2015.

Sayangnya, sejumlah pasangan ganda putra Indonesia gugur di babak pertama Selandia Baru Terbuka 2015, di antaranya pasangan Hardianto/Kenas Adi Haryanto, Kaizar Bobby Alexander/Nathaniel Ernestan Sulistyo, Yohanes Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan, dan Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya