SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Presiden RI Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi merayakan ulang tahun ke-58 pada Jumat (21/6/2019). Netizen ramai menyuarakan ucapan selamat kepada orang nomor satu di Indonesia tersebut lewat berbagai jejaring sosial.

Dipantau Solopos.com di Twitter, hingga pukul 09.00 WIB tercatat lebih dari 20.000 cuitan warganet memberikan doa untuk Jokowi lewat hashtag atau tagar #HBDJokowi. Bahkan tagar tersebut menduduki trending topic nomor 1.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tahun ini merupakan tahun ke-5 Jokowi memimpin sebagai Presiden RI. Sebelum terjun ke dunia politik, putra pasangan Widjiatno Notomiharjo dan Sujiatmi Notomiharjo ini menggeluti dunia mebel yang mampu mengantarnya berkeliling Eropa.

Melihat tata kota yang baik di Eropa, Jokowi memutuskan untuk terjun ke dunia politik demi mewujudkan kota yang bersahabat untuk masyarakat di kota kelahirannya yakni Solo.

Jokowi menikah dengan Iriana pada 1986 dan dikaruniai tiga orang anak yakni Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep. Jokowi juga dikaruniai dua orang cucu yakni Jan Ethes Sri Narendra dan Sedah Mirah Nasution. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya