SOLOPOS.COM - Ana Ballesteros dikubur hidup-hidup (Mirror.co.uk)

Kisah unik terjadi pada gadis asal Kolombia yang selamat dari sambaran petir.

Solopos.com, MONTEIRA – Ana Ballesteros, 18, remaja asal Monteira, Kolombia, mengalami kejadian tragis di usianya yang masih belia. Ia tersambar petir hingga kakinya pincang. Selamat dari sambaran petir, ia malah dikubur hidup-hidup.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Peristiwa itu terjadi saat Ana Ballesteros berangkat ke kampus. Setelah tersambar petir dan mengalami luka  bakar di kaki, Ana mendapat pengobatan tradisional yang bisa dibilang unik.

Pengobatan ini mengharuskannya dikubur hidup-hidup dari leher hingga kaki di pekarangan rumahnya. Pengobatan unik itu dilakukan tak hanya sekali, melainkan sepekan tiga kali dengan durasi pengobatan masing-masing empat jam.

Ana Ballesteros (Mirror)

Ana Ballesteros (Mirror)

Pihak keluarga Ana percaya teknik pengobatan yang mereka lakukan dapat menyembuhkan Ana. Pengobatan dengan cara dikubur dipercaya akan menghilangkan energi petir yang masih tersisa di tubuh Ana.

“Yang kami lakukan adalah menarik panas yang disisakan petir,” ungkap Blanca de la Rosa, nenek Ana, seperti dilansir Mirror, Sabtu (24/9/2016).

“Penduduk sekitar juga memberi tahu saya, daripada membawanya ke rumah sakit, lebih baik menguburnya,” tambah Ibu dari Ana, Milena Garcia.

Tak berbeda dari keluarganya, Ana pun yakin dengan teknik pengobatan yang ia lakukan, apalagi apa yang ia jalani sudah ada sejak zaman nenek moyang. (Muhammad Rizal Fikri/JIBI/Solopos.com)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya