SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Amerika Serikat (AS) untuk kali pertama secara resmi memiliki pemimpin setelah George Washington dilantik sebagai presiden pertama di negara tersebut, 30 April 1789. Washington menjabat sebagai presiden AS selama dua periode hingga 1797 dan didampingi John Adams sebagai wakil presiden.

Dilantiknya presiden pertama AS itu merupakan salah satu dari sekian peristiwa bersejarah dunia yang layak dikenang pada 30 April. Berikut sejumlah peristiwa bersejarah yang dihimpun Solopos.com dari Thepeoplehistory.com dan Wikipedia.org, dalam Sejarah Hari Ini, 30 April:

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

1492
Pemerintah Kerajaan Spanyol bersepakat untuk mendanai pelayaran yang akan dilakukan Christopher Colombus. Dalam pelayaran yang didanai Kerajaan Spanyol itu, Colombus berhasil mengarungi Samudera Atlantik dari Eropa untuk menuju daratan barat yang kini disebut Benua Amerika.

1789
George Washington secara resmi dilantik menjadi presiden pertama Amerika Serikat (AS). Washington menjabat sebagai presiden AS selama dua periode hingga 1797 dan didampingi John Adams sebagai wakil presiden. Dalam pidato perpisahannya pada 1797, ia menyerukan kepada rakyat AS agar meninggalkan rasa kepartaian dan rasa kedaerahan yang berlebih-lebihan.

1838
Nikaragua memproklamasikan kemerdekaannya dari Federasi Amerika Tengah. Nikaragua menjadi anggota Federasi Amerika Tengah sejak 1823.

1900
Hawaii secara resmi diklaim menjadi kawasan milik Amerika Serikat (AS). Sanford B. Dole menjadi gubernur pertama Hawaii di bawah pemerintahan AS.

1938
Untuk kali pertama, pertandingan sepak bola di Inggris ditayangkan di televisi. Pertandingan tersebut adalah laga final dalam ajang Piala FA yang mempertemukan Preston North End dan Huddersfield Town di Stadion Wembley, London. Dalam pertandingan itu, Preston North End keluar sebagai juara Piala FA setelah mengalahkan Huddersfield Town dengan skor 1-0.

1940
Jerman mengklaim telah menguasai seluruh wilayah Norwegia. Selain itu, Jerman juga menyatakan telah menangkap sejumlah tentara Inggris sebagai tawanan perang.

Pasukan Uni Soviet mengibarkan bendera kemenangan di Gedung Reichstag, Berlin, Jerman, 30 April 1945. (Wikimedia.org)
1945
Pasukan Uni Soviet mengibarkan bendera kemenangan di Gedung Reichstag, Berlin, Jerman sebagai tanda kemenangan Uni Soviet bersama Sekutu dalam Perang Dunia II. Banyak kalangan meyakini pemimpin Jerman, Adolf Hitler, dan istrinya, Eva Braun, bunuh diri di Furherbanker, Berlin, Jerman setelah Sekutu mengklaim kemenangan mereka.

1975
Pasukan Vietnam Utara berhasil menduduki Kota Saigon dan merebutnya dari tentara Vietnam Selatan. Saat itu, Presiden Vietnam Selatan Duong Van Minh menyerah tanpa syarat kepada Vietnam Utara yang sekaligus mengakhiri Perang Vietnam.

1985
Gal Gadot-Varsano lahir di Petah Tikva, Israel. Kini, namanya dikenal luas sebagai salah satu aktris ternama di dunia. Namanya mencuat setelah memerankan tokoh Gisele Yashar dalam sekuel film Fast and Furious. Terakhir, ia menjadi bintang utama dengan memerankan tokoh Wonder Woman dalam film Wonder Woman.

Marc Andre Ter Stegen. (Fcbarcelona.com)
1992
Marc Andre Ter Stegen lahir di Monchengladbach, Jerman. Kini, Ter Stegen dikenal luas sebagai pemain sepak bola yang memiliki posisi sebagai penjaga gawang. Ia kini membela sebuah klub raksasa di Spanyol, yakni Barcelona.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya