SOLOPOS.COM - sebuah kelab malam di Rhode Island, Amerika Serikat (AS) yang sedang menggelar konser musik rok (townsquare.media)

Solopos.com, SOLO – Hari ini 20 Februari 2003, sebanyak 100 orang tewas dan lebih dari 200 orang luka-luka dalam kebakaran di sebuah kelab malam di Rhode Island, Amerika Serikat (AS) yang sedang menggelar konser musik rok. Kebakaran itu diduga disebabkan kembang api yang dinyalakan dan menyambar busa peredam suara pada atap gedung.

Peristiwa itu merupakan salah satu dari sekian banyak peristiwa bersejarah dunia yang layak dikenang pada hari ke-51 sesuai sistem Kelender Gregorian, 20 Februari.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berikut sejumlah peristiwa bersejarah pada 20 Februari yang dihimpun Solopos.com dari Brainyhistory.com, Thepeoplehistory.com, dan Wikipedia.org, dalam Sejarah Hari Ini:

Lukisan Edward VI karya William Scots, 1550. (Wikipedia.org)
Lukisan Edward VI karya William Scots, 1550. (Wikipedia.org)

1547

Edward VI dinobatkan sebagai pemimpin Kerajaan Inggris Raya pada usianya yang baru menginjak sembilan tahun untuk menggantikan ayahnya, Henry VIII. Edward VI adalah raja ketiga dari Dinasti Tudor dan pemimpin Inggris Raya pertama yang beragama Kristen Protestan.

1813

Pasukan pejuang kemerdekaan Argentina yang dipimpin Manuel Belgrano mengalahkan pasukan Peru pimpinan Juan Pio de Tristan dalam Pertempuran Salta. Juan Pio de Tristan adalah pangeran Spanyol yang pada saat itu menguasai Peru bagian selatan.

Baca juga: Sejarah Hari Ini: 19 Februari 2003 Ilyushin Il-76 Jatuh, 275 Tewas 

1938

Anthony Eden mengundurkan diri dari jabatannya sebagai menteri luar negeri Inggris karena menentang kebijakan yang diambil perdana menteri Inggris kala itu, Neville Chamberlain. Salah satu kebijakan yang ditentang Eden kala itu adalah rencana Inggris untuk bekerja sama dengan Italia.

1942

Seorang anggota Angkatan Udara Amerika Serikat (AS) Letnan Edward O Hare berhasil menembak jatuh lima pesawat pengebom milik Jepang yang menyerang kapal induk milik AS yang berada di Samudra Pasifik. Dua bulan kemudian, ia diberi medali kehormatan oleh Presiden AS kala itu, Franklin D. Roosevelt. Pada 1949, Bandara Internasional Illinois di AS berganti nama Bandara Internasional O Hare untuk mengenang jasa sang prajurit tersebut.

Kurt Cobain. (Antara)
Kurt Cobain. (Antara)

1967

Kurt Cobain lahir di Aberdeen, Skotlandia. Ia kelak dikenal sebagai vokalis, gitaris, dan penulis lagu dalam grup band beraliran grunge, Nirvana. Cobain meninggal saat ia sedang berada di puncak kariernya dan di umur yang masih muda, yakni 27 tahun.

Baca juga: Bangkok Ganti Nama Jadi Krung Thep Maha Nakhon atau Krung Thep

1985

Irlandia Utara melegalkan perdagangan alat kontrasepsi. Sebelumnya, alat kontrasepsi tak boleh diperdagangkan di Irlandia Utara karena dianggap berlawanan dengan ajaran Katolik yang dianut sebagian besar warganya.

1991

Patung mantan pemimpin Albania, Enver Hoxha, yang berukuran sangat besar dan terletak di ibu kota Albania, Tirana, dihancurkan oleh para demonstran. Enver Hoxha adalah pemimpin Albania yang menjabat dari 1941 hingga akhir hayatnya pada 1985.

Logo Liga Primer Inggris (Creativereview.com)
Logo Liga Primer Inggris (Creativereview.com)

1992

Asosiasi Sepak Bola Inggris atau Football Association (FA) membentuk format baru untuk kompetisi sepak bola kasta teratas di Inggris dengan nama FA Premier League—yang sekarang dikenal dengan nama English Premier League atau Liga Primer Inggis—dengan jumlah anggota sebanyak 22 klub. Sebelumnya, kompetisi sepak bola kasta teratas di Inggris bernama Liga Sepak Bola Divisi Pertama.

Baca juga: PM Belanda Minta Maaf ke Indonesia Atas Kekerasan Ekstrem saat Perang

2003

Sebanyak 100 orang tewas dan lebih dari 200 orang luka-luka dalam kebakaran di sebuah kelab malam di Rhode Island, Amerika Serikat (AS) yang sedang menggelar konser musik rok. Kebakaran itu diduga disebabkan kembang api yang dinyalakan dan menyambar busa peredam suara pada atap gedung.

2014



Puluhan demonstran di Kiev, Ukraina yang menuntut Presiden Viktor Yanukovych untuk mengundurkan diri tewas tertembak. Pulahan demonstran itu dikabarkan ditembak oleh penembak jitu jarak jauh atau yang disebut penembak runduk dari pasukan militer Ukraina.

2019

Nana Krip lahir dengan nama Rachmana pada 22 Januari 1946 adalah seorang pelawak, aktor, dan penyiar radio asal Indonesia. Ia merupakan salah satu pengisi acara dan personel Sersan Prambors yang populer pada tahun 1980-an. Nana dikenal secara luas karena memiliki ciri khas yakni logat bahasa Betawi yang amat kental. Nana Krip meninggal pada 20 Februari 2019

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya