Selasa, 13 Desember 2011 - 11:14 WIB

SBY beri penghargaan pendonor 100 kali

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Selasa (13/12) memberikan langsung penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Kebaktian Sosial pada 1.320 pendonor di JCC, Senayan, Jakarta.

Ketua PMI Jusuf Kalla menerangkan, penghargaan itu diberikan kepada pendonor darah yang sudah mendonor secara sukarela sebanyak 100 kali atau lebih. Artinya, mereka sudah jadi pendonor sejak 25 tahun dengan asumsi darah yang disumbangkan 300 liter atau setara dengan dua jerigen. Kalla dalam sambutannya menambahkan, provinsi yang paling banyak mendonorkan darahnya adalah Jawa Timur diikuti oleh DKI Jakarta. Mantan wapres ini berharap, donor darah bisa menjadi gaya hidup masyarakat. Sementara itu, Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih menambahkan, acara ini digelar khusus untuk memberi pengharaan pada pendonor. Selain itu, acara ini juga untuk memberikan motivasi pada pendonor pemula agar mau menyumbangkan darahnya. Meski begitu, kebutuhan darah di Indonesia dianggap belum cukup, terutama saat bulan puasa. [dtc/dtp]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif