SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Solopos.com) — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan mengirimkan surat kepada pimpinan partai politik (Parpol) anggota Setgab Koalisi untuk meminta ketegasan apakah partai tersebut akan tetap di dalam setgab atau berada di luar setgab.

“Seperti diisyaratkan sendiri oleh Presiden dalam pernyatannya kemarin, ia dan pak Boediono akan melakukan komunikasi secara maraton dan intensif. Itu mungkin dalam bahasa jelasnya dalam satu dua hari ini mereka akan mengirimkan pesan penting yang tersirat maupun yang tersurat dalam pernyataan kemarin itu kepada para pimpinan partai dari masing-masing anggota koalisi,” ungkap Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik Daniel Sparringa di komplek Istana Kepresidenan, Rabu (2/3/2011).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam pesan itu, lanjutnya, Presiden SBY dan Wakil Presiden Boediono akan menanyakan apakah para ketua umum partai politik yang tergabung dalam koalisi masih ingin tetap bersama atau berpisah. “Dalam surat akan pertanyaan berisi suatu pertanyaan sederhana apakah kalian mau tetap menjadi bagian penting dalam koalisi ini atau memilih dengan kesadaran kritis masing-masing untuk meninggalkannya,” tutur Daniel.

“Jawaban yang diharapkan adalah sesederhana pertanyaannya, yaitu iya atau tidak,” tegasnya.

Ia menambahkan sebaiknya karena ini ditulis dalam bentuk surat. Maka sangat penting untuk orang memikirkan jawabannya secara rasional. Karena yang diperkarakan tidak ada kaitaanya dengan perasaan. Tetapi, dengan nasib pemerintahan yang basisnya koalisi ini.

“Motif terpenting dari keputusan untuk mengirimkan pesan itu adalah kenyataan ada kemendesakan yang segera untuk dihadirkan yaitu pemerintahan yang bekerja lebih efektif,” tandasnya.

(Inilah.com/try)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya