SOLOPOS.COM - Pengguna jalan melintas di depan baliho promosi Solo Batik Carnival (SBC) VI yang terpasang di kawasan Manahan, Solo, Jumat (28/6). (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

Pengguna jalan melintas di depan baliho promosi Solo Batik Carnival (SBC) VI yang terpasang di kawasan Manahan, Solo, Jumat (28/6). (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

SOLO—Solo Batik Carnival (SBC) akan memasuki tahun keenam penyelenggaraanya pada tahun 2013 ini. SBC yang pernah digelar pada malam hari ini akhirnya dikembalikan ke bentuk semula yakni di waktu sore hari.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Berikut ini rundown acara yang telah disusun panitia SBC VI :

Ekspedisi Mudik 2024

–          Upacara pembukaan dan pelepasan perserta karnaval dari Solo Center Point pukul 15.00 WIB

–          Carnival etape 1 mulai dari Solo Center Point hingga Plasa Sriwedari sepanjang 1,5 KM

–          Sampai di Plasa Sriwedari peserta akan melakukan aksi gerak dan tari

–          Carnival etape 2 mulai dari Plasa Sriwedari menuju Patung Brigjen Slamet Riyadi sepanjang 1,5 KM

–          Sampai Gladag diperkiraan pukul 16.30

–          Melakukan special performance di koridor JL Jenderal Sudirman

SBC VI rencananya akan dimulai dari depan Solo Center Point Purwosari pada pukul 15.00 dan finish di Balaikota. Dalam rute sepanjang 3,4 KM tersebut peserta akan menyusuri sepanjang JL Slamet Riyadi dan koridor Jenderal Sudirman.

Dalam gelaran bertema Memayu Hayuning Bawono ini, sebanyak 134 peserta karnaval berasal dari Kota Solo, sementara tujuh peserta lain berasal dari Balikpapan. Mereka akan tampil bersama membawakan kostum batik yang dalam nuansa api, udara, air dan bumi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya