SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO&nbsp;</strong>&mdash; Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut dua, Sandiaga Salahudin Uno, makan Soto Ayam Kampung di kawasan Pasar Kembang Solo di sela kegiatan Safari Politiknya ke Kota Bengawan, Sabtu (22/09/2018).</p><p>Namun ada yang menggelitik saat mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu menyantap soto tersebut. Sandiaga Uno yang dikenal dengan gaya ceplas ceplosnya saat berbicara, berseloroh <a href="http://news.solopos.com/read/20180922/496/941296/berita-terpopuler-kunci-kemenangan-timnas-indonesia-u-16-atas-iran" title="Berita Terpopuler: Kunci Kemenangan Timnas Indonesia U-16 atas Iran">mengenai tempe</a> di Solo tidak setipis kartu ATM.</p><p>Ya, saat makan soto di warung Soto Ayam Kampung itu, Sandi menyantap tempe mendoan dan satai telur puyuh sebagai lauk.</p><p>"Disini tempenya tidak setipis ATM. Oh, tapi ternyata yang tebal tepungnya," kata Sandiaga Uno sambil tertawa.</p><p>Sandiaga Uno yang dalam Pilpres 2019 berpasangan dengan capres Prabowo Subianto mengaku soto ayam yang disantap rasanya enak dan tak kalah dengan soto ayam ternama di Kota Solo.</p><p>"Enak juga, biasanya saya ke Soto Kirana, namun kali ini nyoba di pinggir jalan, enak banget," celetuk dia.</p><p>Selama ini, Sandiaga Uno <a href="http://news.solopos.com/read/20180922/496/941256/doakan-megawati-cepat-meninggal-ustaz-yahya-waloni-dipolisikan" title="Doakan Megawati Cepat Meninggal, Ustaz Yahya Waloni Dipolisikan">lebih suka makan</a> Soto Gading atau Soto Kirana. Namun kali ini dia mencicipi soto ayam pinggir jalan dengan harga Rp5.000 per porsi.</p><p>&ldquo;Sotonya tadi murah sekali, hanya Rp 5.000. Tapi porsinya dikurangi agar pedagang tetap bisa mendapatkan keuntungan," katanya.</p><p>Dalam lawatannya ke Kota Solo, Sandiaga Uno blusukan ke Pasar Kadipolo seusai&nbsp;menyantap soto pinggir jalan. Di pasar tersebut, Sandiaga Uno menyapa dan berdialog dengan beberapa pedagang Pasar terkait <a href="http://news.solopos.com/read/20180922/496/941304/jokowi-ucap-duka-cita-atas-wafatnya-presiden-vietnam" title="Jokowi Ucap Duka Cita Atas Wafatnya Presiden Vietnam">harga sembako</a>.</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya