SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p>Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Minggu (29/4/2018), bertandang ke Desa Giri Kulon, Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Ia memastikan kunjungannya itu menomor satukan kesiapan suplai cabai ke Jakarta, sedangkan Pilgub Jateng 2018 menurut dia nomor 2.</p><p><strong>Semarangpos.com, MAGELANG &mdash;</strong> Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Minggu (29/4/2018), tepergok wartawan bertandang ke Desa Giri Kulon, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Namun, ia memastikan kunjungannya bukan bersifat politis terkait Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jateng 2018.</p><p>"Kami berkunjung ke sini khusus untuk memastikan ketahanan pangan di DKI Jakarta, kaitannya dengan kesiapan suplai cabai dari daerah sentra cabai di Desa Giri Kulon, Kecamatan Secang ini," kata Sandi yang langsung menuju salah satu ladang tanaman cabai di Dusun Tempuran sesampainya ia di Magelang.</p><p>Sandiaga berkeliling kebun memeriksa tanaman cabai itu didampingi Ketua Gapoktan Giri Makmur dan sejumlah petani cabai Desa Giri Kulon. Dalam kunjungan tersebut, Sandiaga sempat naik pos penjagaan kebun cabai yang berbentuk rumah panggung yang dipasangi spanduk pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Ganjar Pranowo-Taj Yasin.</p><p>"Urusan cabai sangat penting. Urusan cabai nomor 1, kalau urusan Cagub Jateng nomor 2," guraunya saat berada di atas pos penjagaan kebun itu.</p><p>Lebih lanjut sandiaga Uno mengatakan kesejahteraan petani nomor 1, kemakmuran pedagang juga nomor 1, dan yang terpenting masyarakat Jakarta tidak terbebani. "Pasokan cabai sangat penting dalam menghadapi Lebaran dan saya pastikan suplai aman dan terjamin," katanya.</p><p>Ia menegaskan distibusi tata niaga cabai sejatinya sederhana, terbuka dan berkeadilan. "Saya harapkan petaninya juga makmur dan para pedagangnya juga untung," katanya.</p><p>Dalam kunjungan itu, Sandiaga mengaku melibatkan pedagang PD Pasar Jaya dari Pasar Induk Kramatjati untuk memastikan bahwa mereka juga mengerti selama ini disuplai dari Magelang. Sandiaga berharap harga cabai stabil dan terkendali menjelang datangnya bulan suci Ramadan dan Lebaran 2018.</p><p>Ia ingin meningkatkan kerja sama sinergi antara Pemprov DKI dengan para petani di Jateng. Pekan lalu dengan peternak sapi perah sudah kelihatan program pembelian susu langsung ke petani guna meningkatkan kesejahteraan petani.</p><p>"Kami harapkan sinergi kerja sama antara Pemprov DKI, khususnya klaster pangan dengan daerah-daerah di Jateng ini bisa menghasilkan suplai yang lebih terjaga ke Jakarta dan harga yang lebih terjangkau untuk masyarakat di DKI, khususnya masyarakat menengah ke bawah," katanya.</p><p>Ia menuturkan Pemprov DKI sangat propetani lokal, baik petani beras, bawang merah, cabai, dan lainnya akan kami fokuskan kepada petani lokal karena kami ingin DKI bisa tumbuh, harga terkendali tetapi petaninya juga sejahtera," katanya.</p><p>Ia menyebutkan untuk kebutuhan cabai di DKI mencapai 120 ton setiap hari. "Jadi orang Jakarta itu senang makan pedas, orang Jakarta kalau cabainya kurang langsung ngambek, jadi kami pastikan cabai ini tersuplai dengan baik, komoditasnya sudah kami pilih bersama para petani di sini. Kami harapkan akan sinergi terus ke depan," katanya.</p><p>Ditanya mengapa lebih memilih Magelang, dia mengatakan karena Magelanglah yang dinilai paling tertata dan selama ini sudah menjamin pasokan ke Jakarta. "Jadi saya apresiasi sekali petani di sini yang sudah secara aktif mengelola dan komunikatif dengan kepala dinas DKI dan Pasar Jaya. Melihat kondisi seperti ini harapannya petani sejahtera dan harga terjangkau serta stabil, terutama menghadapi Ramadhan," katanya.</p><p>Ketua Gapoktan Giri Makmur, Desa Giri Kulon, Kecamatan Secang Muhammad Gufron mengatakan luas lahan tanaman cabai di desanya sekitar 35 ha hingga 40 ha. Setiap hektare bisa menghasilkan sekitar empat ton cabai per masa tanam. Menurut dia, selama ini pemasaran selain di Magelang dan daerah sekitar juga dikirim ke Jakarta.</p><p>"Kami menyambut baik Pemprov DKI menilai bagus kualitas cabai daerah kami dan kami akan berupaya menjaga kualitas," katanya.</p><p>Meskipun mengklaim kunjungannya itu tak politis, Sandiaga Uno sempat menegaskan bahwa dukungannya dalam pilkada atau Pilgub Jateng 2018 sudah jelas kepada cagub-cawagub nomor 2, <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910581/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-ida-fauziyah">Sudirman Said</a> dan <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910581/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-ida-fauziyah">Ida Fauziyah</a>. Tetapi, imbuhnya, hal itu akan disampaikan pada kunjungan berikutnya di Kota Semarang. "Kami ke sini sama sekali tidak membawa-bawa nama calon gubernur, kalau kami menyinggung cagub Jateng, kami minta gambar di pos ini diganti," tandasnya.</p><p><a href="http://semarang.solopos.com/"><strong><em>KLIK</em></strong></a><em><strong> dan </strong></em><a href="https://www.facebook.com/SemarangPos"><strong><em>LIKE</em></strong></a><em><strong> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya