SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Samsung akhirnya meluncurkan smartphone dengan desain layar bolong. Konsep smartphone Infinity O tersebut memiliki lubang di layar (hole in display) untuk mengakomodir sensor kamera depan. Gadget yang pertama disisipi teknologi terbaru ini adalah Samsung Galaxy A8s.

Dikutip dari laman resmi Samsung, Selasa (11/12/2018), Samsung Galaxy A8s bakal dipasarkan di China mulai besok, Rabu (12/12/2018). Samsung Galaxy A8s didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 710 dengan RAM 6 GB dan 8 GB. Memori internalnya berkapasitas 128 GB.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Ponsel Samsung Galaxy A8s dilengkapi dengan tiga kamera beresolusi 24 MP, 10 MP untuk telephoto, dan 5 MP sebagai depth sensor yang bisa dimanfaatkan membuat foto bokeh. Sementara sensor kamera depannya beresolusi 24 MP. Kamera selfie tersebut diletakkan di sudut kiri atas layar. Jadi, poni yang biasa dipakai untuk tempat kamera selfie jelas tidak diperlukan lagi di perangkat ini.

Kapasitas baterai Samsung Galaxy A8s sebesar 3.400 mAh dengan fitur fast charging. Sistem operasinya masih mengandalkan Android 8.0 Oreo. Sayangnya, belum diketahui pasti berapa harga ponsel canggih berlayar bolong dari Samsung tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya