SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SEOUL – Samsung Electronics mengumumkan inovasi terbarunya yang membawa brand chip Exynos dan Isocell ke sektor otomotif untuk menghadirkan aplikasi prosesor canggih dan solusi teknologi sensor gambar ke jalan raya.

Dua chip baru itu, Exynos Auto dan Isocell Auto, diciptakan Samsung untuk mendukung fitur-fitur cerdas bagi kendaraan pintar pada masa mendatang, dengan kemampuan komunikasi cepat, penginderaan akurat, kemampuan pemrosesan yang kuat.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Solusi merek otomotif baru dari Samsung, Exynos Auto dan Isocell Auto, menghadirkan teknologi Samsung yang telah teruji pasar untuk aplikasi otomotif dengan fitur dan ketahanan yang ditingkatkan yang dibutuhkan oleh pasar,” kata Kenny Han, wakil presiden Divisi Solusi Perangkat Samsung, dalam pernyataan resmi perusahaan, sebagaimana dilansir Antara, Selasa (16/10/2018).

“Dengan telekomunikasi yang cepat, penginderaan akurat, dan kemampuan pemrosesan yang kuat, solusi Auto-branded dari Samsung akan memungkinkan pengalaman berkendara baru untuk kendaraan pintar generasi mendatang.”

Exynos Auto, yang merupakan pengembangan dari prosesor Exynos yang hadir pertama kali 2011, memungkinkan produsen otomotif mengembangkan aplikasi canggih seperti infotainment, sistem bantuan pengemudi tingkat lanjut (ADAS), dan telematika.

Samsung merilis Exynos Auto dalam tiga varian atau sub kategori, yakni Exynos Auto V series untuk sistem infotainmen dalam kendaraan canggih (IVI), kemudian Exynos Auto A series untuk Adas, dan Exynos Auto T series untuk solusi telematika.

Sementara sensor gambar Isocell dari Samsung telah menghadirkan teknologi pencitraan untuk produk seluler sejak tahun 2017 dan produk terbaru untuk otomotif akan membantu menghadirkan kekuatan pada mobil.

Dibangun pada teknologi isolasi piksel inovatif Samsung, Isocell, diklaim memberikan visibilitas yang lebih luas terhadap jalan dan lingkungan bahkan di lingkungan yang kurang cahaya, selain kemampuan identifikasi objek yang lebih tepat.

Perangkat itu memungkinkan kendaraan untuk mendeteksi kondisi jalan atau potensi bahaya bahkan ketika berkendara melalui terowongan dan lingkungan dengan kondisi kontras lainnya.

Produk Exynos Auto dan Isocell Auto dari Samsung akan didemonstrasikan di International Suppliers Fair (IZB) di Wolfburg, Jerman, mulai 16 hingga 18 Oktober ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya