SOLOPOS.COM - Kapolres bersama pimpinan daerah serta para goweser memadati Lapangan Mapolres Sragen saat mengikuti fun bike 2022 yang dilepas Kapolri secara virtual, Minggu (19/6/2022). (Solopos.com/Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN–Puluhan personel Polres Sragen bersama Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama dan para pimpinan daerah lainnya melaksanakan gowes bersama dengan menempuh jarak 2,5 km untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-76, Minggu (19/6/2022).

Sepeda santai itu dilepas Kapolri secara serentak bersamaan dengan Polres dan Polda lainnya di Indonesia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pemberangkatan oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dilaksanakan secara live lewat Zoom Meeting.

Pelaksanaan Zoom Meeting langsung dari Jakarta disaksikan para pimpinan daerah Sragen di Lapangan Mapolres Sragen. Dalam perayaan Hari Bhayangkara itu dimeriahkan dengan berbagai hadiah dengan hadiah utama berupa motor, kulkas, dan hadiah hiburan lainnya yang nilainya puluhan juta rupiah.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Suroto, Ketua DPRD Suparno, Sekretaris Daerah (Sekda) Tatag Prabawanto, dan pimpinan daerah lainnya turut serta gowes bersama.

Baca Juga: Polres Sragen Gelar Operasi Patuh Candi, Sasar 7 Pelanggaran Ini

Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama menjelaskan puncak perayaan Hari Bhayangkara ke-76 ini dilaksanakan pada 1 Juli 2022 mendatang.

Dia menyatakan dalam pelaksanaan Hari Bhayangkara ini dilaksanakan secara all out dengan menggandeng seluruh instansi terkait.

“Rangkaiannya perayaan Hari Bhayangkara ini banyak. Nanti kami menggelar upacara terbuka bersama stakeholders terkait. Kami berbahagia, kondisi pandemi Covid-19 semakin kondusif dan aman. Lonjakan Covid-19 sudah mereda,” ujarnya.

Kapolres berkomitmen untuk menjalin sinergitas dan kemitraan di Sragen serta menjaga kondusivitas.

Kapolres memiliki semangat yang sama untuk pemulihan ekonomi masyarakat pascapandemi. Sesuai dengan arahan pemerintah pusat, dalam hal ini Kapolri, jelas Piter, Polri yang presisi harus mendukung pemulihan ekonomi dan transformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh dan Indonesia tumbuh.

Baca Juga: Silaturahmi, Kapolres Sragen Ajak Perguruan Silat Jaga Kondusivitas

Kegiatan Polres Sragen tersebut berbarengan dengan pelaksanaan car free day (CFD) di sepanjang Jalan Raya Sukowati, tepatnya di seputaran Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen.

Aktivitas ekonomi sebagai upaya pemerintah untuk pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19 semarak di CFD.

Ratusan orang memadati arena CFD tersebut untuk sekadar mencari sarapan dan jajanan serta berolahraga bersama.

Para pedagang kaki lima (PKL) pun bersemangat untuk berjualan.

Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) mencatat ada 420 pedagang yang menggelar dagangannya di arena CFD.

Para warga sekitar juga diuntungkan dengan membuka jasa parkir dan penitipan sepeda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya