SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Pasangan selebritas Tanah Air, Baim Wong dan Paula Verhoeven, tengah menikmati manisnya bulan madu setelah resmi menikah pada 22 November 2018. Pasangan pengantin baru ini bertolak ke Amerika Serikat untuk menghabiskan waktu berdua.

Tetapi, ada pengalaman kurang menyenangkan yang dialami Baim Wong dan Paula Verhoeven selama jalan-jalan di Negeri Paman Sam itu. Keduanya nyaris kehilangan mobil rental yang dipakai selama di Amerika Serikat karena keteledoran.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mobil tersebut ternyata diderek karena Baim Wong salah parkir. Pengalaman tak menyenangkan itu diceritakan Baim Wong melalui vlog di saluran Youtube mereka yang diunggah Rabu (5/12/2018). Vlog berjudul Mobil Rental Hilang, Uang Milyaran Hilang, Baim Wong menceritakan kepanikannya saat kehilangan mobil tersebut.

Akibat kesalahan tersebut, Baim Wong dan Paula Verhoeven harus membayar tilang sebesar US$638 atau sekitar Rp9,2 juta. Baim Wong akhirnya membayar denda tersebut demi mobil rentalnya kembali meski sangat kesal.

“Gila, pelajaran yang sangat penting, 638 kali Rp15.0000 berapa tuh? Rp9 juta, Rp10 juta cuma gara-gara salah parkir,” teriak Baim Wong kesal.

Pengalaman menarik yang diceritakan Baim Wong menuai beragam tanggapan dari warganet. Mereka menertawai nasib sial Baim Wong ketika berbulan madu bersama sang istri tercinta. “Kasihan bulan madu ke Amerika malah apes. Coba Mas Baim hubungi aku pasti bulan madu lancar dan gratis pakai mobilku. Cuma aku di New York,” komentar Hairus Bayhaqi.

“Kalau orang baik bakal ketemu orang baik. Ditemui orang baik. Jangan bosan berbuat baik. Saya pun kalau di luar negeri juga sering dibantu orang, alhamdulillah,” sambung SFA Channel.

“Tuh guys, bersyukur lu pada tinggal di Indonesia parkir asal juga paling di-omongin orang. Kalau pun kena derek biaya enggak semahal itu,” imbuh Tommy Lee.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya