SOLOPOS.COM - Replika Torii Kuil Fushimi Inari Taisha, Kyoto, Jepang, yang merupakan salah satu spot swafoto unggulan di Sakura Hills, Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar. (Solopos/Candra Mantovani)

Solopos.com, KARANGANYAR - Wisata baru bernama Sakura Hills yang terletak di Gondosuli, Cemara Kandang, Tawangmangu, Karanganyar, menjadi perbincangan warganet meski belum resmi dibuka. Pasalnya, wisata ini menawarkan hiburan seperti di Jepang.

Pengelola Sakura Hills, Parmin Sastro, menyatakan Sakura Hills akan memberikan pengalaman pengunjung seperti di Jepang. Dimulai dengan adanya replika Torii, sebuah gerbang yang ada di Kuil Fushimi Inari Taisha di Kyoto, Jepang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kemudian terdapat pohon sakura yang berbunga di waktu-waktu tertentu. Selain itu, terdapat pula pemandian air panas, taman samurai, perkemahan ninja, dan outbond Takeshi Castle. Meskipun bergaya Jepang, namun konsep yang diusung tak lepas dari adat kesopanan yang dijunjung tinggi di Indonesia.

Salah satunya adalah pemandian air panas (Onsen). Di pemandian ini akan mengedepankan unsur syariah dengan memisahkan pemandian perempuan dan laki-laki. “Kalau di Jepang kan budayanya keterbukaan tanpa memakai pakaian sehelai benang pun. Tapi kalau di sini tetap harus memakai pakaian yang menutup aurat dan dipisah,” jelasnya kepada Solopos.com, Senin (9/12/2019).

Rencananya, Sakura Hills bisa dikunjungi masyarakat mulai Jumat (20/12/2019) nanti dalam uji coba pembukaan. Sedangkan, untuk soft launching akan dilakukan pada Maret tahun 2020. Pengunjung bisa menikmati sensasi berwisata ke Jepang dengan membayar tiket masuk antara Rp20.000 hingga Rp30.000.

“Meskipun belum sempurna kami nanti akan melakukan trial opening pada 20 Desember 2019. Baru nanti soft launching Maret kira-kira. Untuk harga tiket masih dalam tahap hitungan sih, tapi untuk kira-kiranya sebesar itu kurang lebih,” kata dia.

Selain nuansa Jepang, akan disajikan ruang galeri yang menunjukan diorama berisi informasi wisata Jepang dan informasi tentang kawasan Lawu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya