SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, WONOGIRI &mdash;</strong> PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau yang akrab dikenal sebagai BNI mendukung program pemerintah dalam nawacita yaitu membangun Indonesia dari daerah pinggiran atau pedesaan. Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab perusahaan terhadap kesejahteraan masyarakat, bertepatan dengan <a href="http://lifestyle.solopos.com/read/20180525/485/918305/puasa-bantu-hilangkan-racun-dalam-tubuh">bulan Ramadan </a>&nbsp;Manajamen BNI menggelar Safari Ramadan 1439 Hijriah.</p><p>Kepala Cabang BNI Wonogiri, Sri Haryati saat ditemui <em>Solopos.com</em> di kantornya, Jumat (25/5/2018) mengatakan cabang yang menjadi tujuan utama para jajaran Direksi BNI adalah lokasi-lokasi cabang yang berada di daerah pinggiran salah satunya adalan BNI Kantor Cabang Wonogiri.</p><p>&ldquo;Hadir dalam agenda Safari <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180521/493/917187/cfd-klaten-tetap-meriah-selama-ramadan">Ramadan</a> di BNI Kantor Cabang Wonogiri yaitu Putrama Wahyu Setyawan selaku Direktur Bisnis Korporasi BNI serta Arif Suwasno selaku CEO Region BNI Kantor Wilayah Yogyakarta,&rdquo; ujarnya.</p><p>Dalam agenda Safari <a href="http://lifestyle.solopos.com/read/20180502/485/913786/menyambut-ramadan-menurut-syekh-abdul-qadir-al-jailani">Ramadan</a>, Putrama Wahyu berdialog dengan pegawai dalam upaya mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat Wonogiri. Ia juga berkesempatan berbagi dengan 100 anak yatim yang merupakan santri atau asuhan dari tiga panti asuhan dan pondok pesantren. Sebanyak 40 anak berasal dari Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Pokoh Wonogiri, 30 berasal dari Panti Asuhan Aisyah Kajen Wonogiri dan 30 berasal dari Pondok Pesantren Santri Manjung Wonogiri.</p><p>Ia menambahkan BNI adalah lembaga bisnis yang memiliki parameter kinerja utama adalah pencapaian laba perusahaan. Namun, BNI sesuai dengan salah satu misi yakni &ldquo;Meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan komunitas&rdquo; telah berperan aktif dalam mendukung Pemerintah Republik Indonesia dalam usaha meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia sekaligus mendukung program untuk mencerdaskan bangsa.</p><p>BNI khususnya BNI Kantor Cabang Wonogiri terus melakukan penyempurnaan dan perbaikan tiada henti khususnya terkait pelayanan kepada masyarakat baik dengan peningkatan kualitas produk, layanan dan kerja sama dengan pemerintah dalam rangka menjadi <em>agent of development</em>.</p><p>Khusus untuk peningkatan produk dan layanan BNI saat ini telah meluncurkan aplikasi yap! (your all payment). Aplikasi ini merupakan inovasi yang relevan dengan zaman sekarang dalam tekhnologi pembayaran yang dapat dilakukan melalui <em>smartphone</em>.</p><p>BNI adalah bank yang lahir saat masa perjuangan kemerdakan Republik Indonesia pada tahun 1946. Oleh karena itu BNI memiliki semangat nasionalisme untuk mendukung program pembangunan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Republik tercinta Indonesia.&nbsp;</p>

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya