SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SINGAPURA – Kondisi kesehatan istri presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono, kritis pada Sabtu (1/6/2019) siang. Saat ini Ani Yudhoyono terus mendapat pantauan intensif dari tim dokter National University Hospital Singapura.

Kabar tersebut disampaikan staf pribadi SBY, Ossy kepada wartawan yang menunggu di National University Hospital Singapura.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ibu Ani kembali kritis. Mohon doanya para sahabat,” kata dia sebagaimana dilansir Antara.

Sementara itu, Andi Mallarangeng bersama Wakil Sekjen Partai Demokrat, Renanda Bachar menjenguk Ani Yudhoyono di NUH.

Dalam kesempatan itu, Andi mengakui kondisi kesehatan Ibu Ani terus menurun, meski ada tanda-tanda perbaikan.

“Pagi hari ini Ibu Ani masih di ICU dan ditangani tim dokter dari Singapura dan kepresidenan,” kata dia.

Selama menjalani pengobatan untuk penyakit kanker darah, kondisi Ani Yudhoyono naik dan turun.

Menurut Andi, hal itu biasa untuk penanganan kanker dengan penanganan melalui kemoterapi. “Siapa pun yang pernah kanker pasti juga pernah mengalami up and down saat kemoterapi,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya