SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi rumah susun sederhana. (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Harianjogja.com, KULONPROGO-Pembangunan rumah susun (rusun) sederhana di Kelurahan Triharjo, Kecamatan Wates, ditargetkan selesai dalam tempo delapan bulan.

Pembangunan rusun dua twin block lima lantai sejumlah 198 unit ini memiliki luas bangunan 5.709 meter persegi dan menempati lahan seluas 9.515 meter persegi.
Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo, menyebutkan, sebanyak 198 KK akan menempati rusun sederhana ini. Oleh karena itu, Dinas Pekerjaan Umum Kulonprogo harus mulai melakukan pendataan dan diprioritaskan pada masyarakat tidak mampu.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

“Pembangunan jangan sampai mangkrak, sehingga sebelum bangunan berdiri harus sudah ada data orang-orang yang akan menempatinya,” ujarnya dalam peletakan batu pertama, Selasa (24/12/2013).

Dijelaskannya, rusun menjadi solusi dari persoalan kebutuhan tempat tinggal yang mendesak seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk, sementara lahan untuk mendirikan bangunan semakin sempit.

Kepala Satuan Kerja Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Pemukiman (P4IP), Zahram Asurawan, mengungkapkan, Triharjo dipilih sebagai lokasi pembangunan rusun sederhana karena strategis, yakni dekat dengan pabrik rokok dan wig, sehingga diharapkan para pekerja pabrik dapat memanfaatkan fasilitas ini.

Kendati demikian, ia tidak menampik jika jumlah unit yang tersedia, belum menutupi kebutuhan tempat tinggal di dua pabrik terdekat itu. “Jika lokasi saat ini tidak mencukupi maka akan diusulkan lagi yang baru,” katanya.

Ia menerangkan, tujuan pembangunan rusunawa untuk mencukupi kebutuhan tempat tinggal bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah Sedangkan untuk pengelolaan, pemerintah akan membentuk unit pengelola melalui peraturan bupati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya