SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA: Nilai tukar rupiah pagi ini tercatat di posisi 10.355 per dolar AS atau naik 25 poin dibandingkan posisi kemarin, ungkap situs www.imq21.com.

Sementara itu, dari Tokyo Bloomberg melaporkan mata uang yen dan dolar AS terangkat setelah satu laporan pemeritah menunjukkan ekonomi Jepang tenggelam terdalam pada kuartal lalu, sehingga menekan optimisme bahwa resesi global terburuk kemungkinan telah usai.

Promosi Kisah Inspiratif Ibru, Desa BRILian Paling Inovatif dan Digitalisasi Terbaik

Mata uang yen menguat terhadap 15 dari 16 mata uang paling banyak diperdagangkan setelah satu laporan Australia menunjukkan kepercayaan konsumen turun terdalam sejak Februari. Dolar AS menguat terhadap mata uang berimbal hasil lebih tinggi seperti dolar Australia dan won Korea Selatan dipicu spekulasi laporan Jerman hari ini akan menunjukkan harga produsen turun di bulan kedua, mengangkat permintaan terhadap greenback sebagai penyelamat dari keterpurukan global.

Ekspedisi Mudik 2024

Mata uang yen naik menjadi 130,65 per euro pada pkl. 10:32 di Tokyo, dari 130,81 kemarin di New York. Dolar AS diperdagangkan pada posisi US$1,3623 per euro dari 1,3630. Mata uang Jepang berada di 95,82 per dolar AS dari 95,97 kemarin.

Mata uang dolar Australia turun menjadi 77,21 sen AS dari 77,47 sen kemarin. Mata uang won Korea turun ke 1.252,60 versus dolar AS dari 1.249,25. (JIBI/Bisnis.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya