SOLOPOS.COM - Kiper Manchester United David de Gea dikabarkan sudah mantap pindah ke Real Madrid. JIBI/Reuters/dok

Rumor transfer kiper andalan Manchester United David de Gea ke Real Madrid kian kencang. Dia kabarnya sudah pamitan.

Solopos.com, MANCHESTER— David De Gea rupanya yakin benar akan berganti klub musim depan. Kiper Manchester United (MU) itu diungkapkan telah menyampaikan perpisahan kepada rekan satu tim meski kepindahan yang ia dambakan ke Real Madrid masih sebatas rumor.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Masa depan kiper 24 tahun itu terus diliputi tanda tanya menyusul kabar ia akan hengkang ke Spanyol musim depan. Madrid diungkapkan juga telah menyiapkan penawaran 13 juta poundsterling atau sekitar Rp275 miliar untuk memboyong kiper buruan mereka itu ke Santiago Bernabeu, Madrid.

Ekspedisi Mudik 2024

Sebagaimana dikutip dari Daily Mail, Minggu (21/6/2015), De Gea telah mengatakan kepada rekan-rekan satu timnya ia akan meninggalkan United. Sejumlah pilar United pun yakin kepulangan eks kiper Atletico Madrid ke Spanyol hanya soal waktu atau justru sudah disepakati.

Di sisi lain, rumor yang santer berembus menyebut Madrid hanya akan menyodorkan tebusan 13 juta poundsterling pada penawaran pertama. Jumlah itu bisa jadi jauh dari memadai untuk merealisasikan transfer De Gea pada musim panas. Namun, Madrid percaya diri akan mendapatkan kiper bernama lengkap David De Gea Quintana itu yang memang berniat pulang ke Spanyol musim depan.

Kepergian De Gea jelas menjadi kehilangan besar bagi United. Namun, tim berjuluk The Red Devils itu masih memiliki Victor Valdes yang bisa mengisi pos di bawah mistar gawang.

Sebagai alternatif, United dilaporkan berniat memboyong Hugo Lloris dari rival mereka sesama klub Liga Premier, Tottenham Hotspur. Selain itu terdapat penjaga gawang Atletico Madrid, Jan Oblak, yang juga dinominasikan sebagai pengganti De Gea.

De Gea berlabuh di Old Trafford pada musim panas 2011 dengan banderol 20 juta euro (Rp302 miliar). Sepanjang empat musim berseragam Setan Merah, sebutan lain United, De Gea mencatat 131 penampilan di ajang Liga Premier.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya