SOLOPOS.COM - Ilustrasi (wordpress.com)

Ilustrasi (wordpress.com)

JOGJA—Rumah kelas menengah ke bawah tipe 36 saat ini paling laku di pasar di Jogja. Daerah ini juga tercatat masih membutuhkan sedikitnya 120.000 unit rumah untuk memenuhi kebutuhan tempat tinggal warganya.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Danang Wahyu Broto pengembang yang juga Direktur Rumah Cerdas kepada Harian Jogja, Kamis (4/10/2012) menuturkan, bila mengkalkulasi penjualan perumahan di seluruh Jogja, sekitar 60-70 % diantaranya adalah rumah tipe 36 yang paling banyak dicari.

Ekspedisi Mudik 2024

Rumah tipe ini memiliki dua kamar cocok untuk keluarga baru atau masyarakat kelas menengah ke bawah, sebab dari sisi harga masih terjangkau. Rumah cerdas misalnya, memasang harga Rp88 juta untuk rumah tipe ini yang berlokasi di daerah Pajangan, Bantul. Namun di lokasi primadona seperti Sleman rumah tipe ini harganya jauh lebih mahal.

Rumah Cerdas berambisi membangun hingga 500 unit rumah tipe 36 yang dinamai Perumahan Kembang Putih guna memenuhi keingin pasar DIY.

“Kami juga akan menyediakan rumah untuk tipe di atas 36 sebanyak 100 unit untuk harga Rp135 juta-Rp150 juta. Tapi targetnya lebih banyak yang tipe 36 karena paling banyak dicari. Sampai Desember  nanti kami targetkan sebanyak 200 unit rumah sudah dibangun,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya