SOLOPOS.COM - Cawali Gibran Rakabuming Raka (kiri) didampingi cawawali Teguh Prakosa (kedua dari kiri), dan cawali Bagyo Wahyono (kedua dari kanan) didampingi cawawali FX Suparjo mengikuti Debat Publik Putaran II Pilkada Solo 2020 di Studio 1 TATV, Mojosongo, Jebres, Solo, Kamis (3/12/2020) malam. (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO -- Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo yang akrab dengan sapaan Rudy kembali tidak hadir pada acara debat publik putaran Pilkada Solo 2020, Kamis (3/12/2020) malam.

Sebelumnya, Rudy juga tidak hadir saat Debat Publik I pada Jumat (6/11/2020) di The Sunan Hotel Solo. Kali ini, pada Debat Publik II Pilkada Solo 2020 di Gedung TATV, Wali Kota Solo itu tetap tidak hadir.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pantauan Solopos.com, pada debat II itu pasangan Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa didampingi tiga orang. Mereka yakni Ketua Tim Pemenangan Putut Gunawan serta dua wakil tim pemenangan, YF Sukasno dan Suharsono.

Sehari 3 Pasien Positif Covid-19 Sragen Meninggal, Kasus Baru Tambah 47 Orang

Padahal DPP PDIP sebelumnya sudah meminta Rudy untuk hadir dalam debat putaran II Pilkada Solo 2020 itu. Permintaan DPP PDIP tertuang dalam surat tugas nomor 48B/ST/DPP/XI/2020 tertanggal 27 November 2020.

Surat yang bertanda tangan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto itu ditembuskan ke Kepala Pusat Analisa dan Pengendali Situasi PDIP.

Tembusan juga terkirim ke DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng), DPC PDIP Solo, serta arsip. Pada surat itu tertulis DPP PDIP menugaskan FX Hadi Rudyatmo untuk menghadiri Debat Publik II Pilkada Solo, Kamis malam, di TATV Solo, Jl Brigjen Katamso.

Mimpi Apa Coba, Ibu Rumah Tangga Sukoharjo Dapat Grandprize Suzuki All New Ertiga Dari BRI

Tanggung Jawab

Surat itu juga memuat permintaan agar penugasan Rudy hadir pada debat putaran II Pilkada Solo itu dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab sebagai kader partai.

DPP PDIP meminta agar setiap perkembangan tugas dilaporkan kepada DPP. Foto atau gambar surat itu beredar di kalangan tokoh politik Solo dan media sosial.

Ketua Tim Pemenangan Gibran-Teguh, Putut Gunawan, saat sesi konferensi pers seusai debat mengatakan Rudy tidak hadir karena sedang sakit.

Kapolresta Solo Ungkap Motif Penembakan Mobil Pemilik Duniatex Ada Hubungan Dengan Bisnis

"Pak Rudy izin karena kelelahan, tenggorokan sakit dan suara hilang. Jadi beliau izin dan menugaskan kepada tim mengawal debat ini," katanya.

Pada sisi lain, beberapa tokoh pendukung Gibran Rakabuming dan kader PDIP yang ditanya Solopos.com mengaku sudah membaca ihwal gambar atau foto surat penugasan dari DPP PDIP kepada Rudy untuk menghadiri acara debat Kamis malam. Tapi mereka tidak tahu persis apakah memang ada surat itu kepada Rudy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya