SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Langkah yang dilakukan manajemen Persiba Bantul dengan mengundang pemain Sriwijaya FC, Rudi Widodo, dinilai sangat tepat. Eks pemain Timnas Indonesia tersebut mampu memberikan sebuah penampilan yang membuat pelatih M Basri sangat cocok dengan gaya permainannya.
   
“Meski baru ikut latihan sekali tapi penempatan dan sentuhan bolanya sudah kelihatan dia pemain yang bagus. Namun, masih ada sedikit kelemahan-kelemahan selama saya mengamati permainannya tadi [kemarin],” ungkap Basri saat ditemui wartawan di Stadion Sultan Agung, Rabu (21/9).
   
Pelatih meyakini kelemahan yang ditunjukkan Rudi disebabkan baru sekali mengikuti latihan sehingga tidak mungkin langsung bisa nyetel dengan pemain lain. Basri menilai Rudi baru bisa nyetel setelah dua atau tiga kali ikut latihan.
   
Dengan hadirnya pemain yang sempat bersinar bersama Pelita Solo itu, berarti harapan Basri untuk  mendatangkan striker lokal yang diharapkan hampir terpenuhi. Selama ini, pelatih berlisensi A AFC itu lebih mengharapkan hadirnya striker lokal yang memiliki kemampuan dan pengalaman pernah berlaga di ISL.
   
Adanya, Rudi memberikan alternatif bagi Basri untuk mengombinasikan pemain di barisan depan. Saat ini sudah ada dua striker utama, yakni Ugik Sugiyanto dan pemain asal argentina yang baru saja deal dengan tim, yakni Cristori Emanuel.
   
“Saya harapkan Rudi segera dapat membuktikan diri sebagai pemain depan yang patut diperhitungkan. Jika melihat track record-nya selama ini, saya yakin tidak memerlukan banyak waktu  buat dia untuk mewujudkan itu,” tandas Basri.
   
Wakil manajer bidang operasional tim, Bagus Nur Edi Wijaya, sempat mengatakan telah mengundang  pemain yang juga pernah merumput di Bumi Kartini, Persijap Jepara, itu. “Kami memang sengaja mengundang Rudi untuk dapat bergabung bersama tim karena masih ada kekurangan pemain di lini depan tim, khususnya pemain lokal,” ujar Bagus.
   
Ditemui seusai latihan, Rudi merasa tersanjung dengan undangan manajemen untuk berlatih bersama. “Saya ungkapkan sebuah penghargaan terhadap pengurus di sini yang telah bersedia mengundang saya. Memang ada niatan untuk bermain di klub ini dan saya ingin buktikan pantas menjadi bagian dari tim ini.(Harian Jogja/Arif Wahyu)

HARJO CETAK

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya