SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, MISANO</strong> &ndash; Valentino Rossi tak tampil cemerlang di <a href="http://sport.solopos.com/read/20180909/481/938863/klasemen-hasil-motogp-san-marino-lorenzo-gagal-salip-rossi-marquez-teratas">Moto GP San Marino</a> 2018. Pembalap Movistar Yamaha itu mengaku memiliki masalah pada motor sehingga gagal naik podium.</p><p>Dalam <a href="http://sport.solopos.com/read/20180909/481/938858/dibayangi-marquez-dovizioso-juara-gp-san-marino">balapan</a> yang dilangsungkan di Sirkuit Misano, Minggu (9/9/2018) malam WIB, Rossi cuma bisa finis di posisi ketujuh. Sepanjang balapan, The Doctor gagal bersaing di barisan terdepan. Dia pun hanya berada di barisan tengah terus.</p><p>Balapan kemudian dimenangkan oleh pembalap Ducati Andrea Dovizioso. Sementara posisi kedua dan ketiga diraih oleh Marc Marquez dan Cal Crutchlow. Rossi sendiri finis di posisi ketujuh dengan catatan waktu 42 menit 24,512 detik.</p><p>Rossi mengaku memiliki masalah pada motornya sehingga tak bisa meraih hasil maksimal. Bahkan masalah itu sudah dirasakannya sejak sesi latihan. <a href="http://sport.solopos.com/read/20180908/481/938653/ini-detik-detik-rossi-tolak-jabat-tangan-marquez">Rossi</a> menyebut rekan setimnya, Maverick Vinales dan rider Tim Yamaha Tech 3, Johann Zarco, juga merasakan hal serupa.</p><p>&ldquo;Sudah dalam pemanasan saya mengalami kesulitan, begitu juga dengan Maverick (Vinales) dan Zarco. Tetapi di pagi hari, saya menggunakan ban yang lebih dingin karena cuaca lebih dingin 15 derajat daripada sore hari. Jadi, saya yakin itu akan bekerja lebih baik di balapan,&rdquo; ujar Rossi seperti dilansir <em>Speedweek,</em> Senin (10/9/2018).</p><p>&ldquo;Tapi, sayangnya perasaan dengan motor dan ban lebih buruk dari yang diperkirakan, dalam hal apa pun lebih buruk daripada Sabtu, meskipun cuaca itu identik. Genggaman saya jauh berkurang,&rdquo; lanjutnya.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya