SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Malam penganugerahan finalis Puteri Indonesia 2019 digelar di Jakarta Convention Center, Jumat (8/3/2019), malam. Kontes kecantikan bergengsi ini bakal disiarkan langsung melalui stasiun televisi SCTV mulai pukul 20.00 WIB.

Sebanyak 39 kontestan dari penjuru Tanah Air telah mengikuti karantina sejak akhir Februari 2019. Mereka bersaing ketat demi menunjukkan performa terbaik untuk memperebutkan gelar Puteri Indonesia 2019.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Grand final Puteri Indonesia 2019 ini dimeriahkan sejumlah artis papan atas Indonesia, mulai dari Rossa, RAN, hingga Judika. Tak ketinggalan, Andi Rianto dan Magenta Orchestra dipilih untuk memeriahkan acara dengan alunan musik yang spektakuler.

Presenter kondang Darius Sinathrya, Fritz Panjaitan, ditemani alumnus Puteri Indonesia, Farhannisa, Karina Nadila, dan Dea Rizkita, ditunjuk memandu grand final Puteri Indonesia 2019. Sebelum sampai ke malam grand final, finalis Puteri Indonesia 2019 telah melakukan geladi bersih dan mengikuti sejumlah pembekalan.

Di malam grand final, Yayasan Puteri Indonesia bakal memilih tiga pemenang yang masing-masing diberi gelar, Puteri Indonesia 2019, Puteri Indonesia Lingkungan 2019, dan Puteri Indonesia Pariwisata 2019. Selain mengemban tugas di dalam negeri, ketiga putri akan dikirim mengikuti kontes kecantikan dunia, Miss Universe, Miss International, dan Miss Supranational.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya