SOLOPOS.COM - Rosa Meldianti. (Instagram/@rosameldianti_)

Solopos.com, SOLO – Pedangdut Rosa Meldianti mantap mengikuti kontes kecantikan pada 2020 mendatang. Guna mewujudkan keinginannya, pedangdut yak akrab disapa Meldi berguru kepada Gandhi Fernando.

Sebagai informasi, Gandhi Fernando pernah mewakili Indonesia mengikuti ajang Miss Supranational pada 2018 di Polandia. Menurut Gandhi Fernando sebagai pelaku pageant, Meldi dipastikan tidak akan lolos ke kontes kecantikan bergengsi seperti Puteri Indonesia atau Miss Indonesia karena tinggi badan yang tidak memenuhi syarat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Meski demikian, Gandhi Fernando mencari jalan lain agar Meldi bisa mewujudkan keinginannya mengikuti kontes kecantikan. Menurutnya, ada beberapa kontes kecantikan lain yang bisa diikuti Meldi dengan tinggi badannya yang sekitar 160 cm.

Ekspedisi Mudik 2024

“Untuk bisa berlaga ke Miss Universe memang ada batasan tinggi badan. Meldi itu kan tingginya kurang dari 163 cm. Jadi, kami cari kontes lain dan dapatlah Miss Teen Tourism ini. Kompetisinya akan digelar pada Juli 2020,” terang Gandhi Fernando seperti dikabarkan Okezone, Rabu (9/10/2019).

Guna mengikuti Miss Teen Tourism 2020, Meldi harus memiliki tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan ideal. Selain itu, dia juga diharuskan lancar berbahasa Inggris dan menguasai public speaking. Oleh sebab itu, kini Meldi mulai berlatih keras untuk bisa mengikuti ajang tersebut.

“Iya, aku sudah pastikan akan membantu Meldi 100 persen sampai dia benar-benar bawa nama Indonesia,” sambung Gandhi Fernando.

Sebelumnya, keinginan Meldi mengikuti kontes kecantikan sempat dicibir netizen. Sejumlah warganet menilai Meldi tidak layak mengikuti kontes kecantikan. Mereka melihat Meldi tidak memenuhi syarat sebagai ratu kecantikan.

Meski demikian, menurut Gandhi Fernando cibiran tersebut justru menjadi cambuk bagi Meldi untuk mempersiapkan diri. Apalagi waktu mengikuti kontes Miss Teen Tourism 2020 masih cukup panjang.

“Jadi tunggu saja. Ini kontesnya masih Juli tahun depan. Jadi, masih banyak waktu untuk mentransformasi dia agar punya tubuh ideal, berjalan dengan baik di catwalk, public speaking, hingga menguasai bahasa Inggris,” ujarnya.

Gandhi Fernando menambahkan, Rosa Meldianti akan lebih fokus ke bidang pariwisata, memerangi narkoba serta HIV. Dia menilai Meldi bisa membantu remaja Indonesia membangun rasa percaya diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya