SOLOPOS.COM - Manajemen Ros In Hotel memberikan pelatihan di desa binaan, Desa Wisata Gamplong, Moyudan, Sleman, Jum’at (10/11/2017). (IST/Dok Ros In Hotel)

Pelatihan ini bertujuan untuk membantu peningkatan kapasitas sumber daya manusia

Harianjogja.com, SLEMAN-Untuk mengembangkan kemitraan antara hotel dan Desa Wisata yang merupakan salah satu program dari Dinas Pariwisata DIY, Manajemen Ros In Hotel berkunjung ke desa binaan, Desa Wisata Gamplong, Moyudan, Sleman, Jum’at (10/11/2017).

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

General Manager Ros In Hotel Supriyatno mengatakan, kali ini kunjungan Ros In ke Desa Wisata Gamplong untuk memberikan beberapa pelatihan. Adapun pelatihan itu di antaranya pelatihan making bed, animal towel, penataan homestay, flower arrangement, pembuatan makanan berbahan dasar hasil bumi warga setempat.

Selain itu ada pula materi rules as front office yang meliputi penyambutan, pelayanan kepada tamu, dan administrasi. Ada pula penyerahan sarana branding agar Desa Wisata Gamplong lebih dikenal dan ditemukan oleh khalayak terutama wisatawan.

“Dari beberapa rangkainan pelatihan yang telah diberikan, itu bertujuan untuk membantu peningkatan kapasitas sumber daya manusia dalam upaya pengelolaan desa wisata dan membantu perluasan pemasaran pariwisata di DIY ini” ucap dia dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Jumat (17/11/2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya