SOLOPOS.COM - Petenis Jepang Kei Nishikori akan berhadapan dengan petenis Spanyol Rafael Nadal di perempat final Rogers Cup 2015. Ist/google-image

Rogers Cup 2015 memasuki babak perempatfinal. Petenis unggulan akhirnya akan saling berhadapan, di antaranya Kei Nishikori akan bertanding melawan Rafael Nadal.

Solopos.com, MONTREAL—Kei Nishikori sukses melenggang ke perempat final Rogers Cup 2015. Satu tempat di delapan besar itu ia rebut setelah menumbangkan David Goffin dalam pertarungan dua set langsung, 6-4, 6-4, di Montreal, Kanada, Jumat (14/8/2015).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Akan tetapi, petenis nomor empat dunia dipastikan tak akan mudah untuk meraih jalan ke semifinal karena yang ia hadapi adalah salah satu petenis terbaik dunia. Ya, Nishikori mesti berjumpa dengan Rafael Nadal di delapan besar demi merebut tiket ke empat besar, Sabtu (15/8/2015).

Partai ini jelas bikin Nishikori ketir-ketir mengingat rekor pertemuan dengan petenis yang tengah terjebak di peringkat kesembilan dunia itu buruk. Selama tujuh kali bersua, Nishikori tak pernah menang. Tujuh laga itu tiga di antaranya terjadi di lapangan keras.

Tapi, petenis terbaik Jepang itu tengah dalam performa terbaik. Ia berhasil sampai di perempat final turnamen masters 1000 untuk kali pertama sepanjang karier. Selain itu, ia belum terkalahkan dalam tujuh pertandingan beruntung. Petenis terbaik Asia ini kian percaya diri lantaran baru saja menjuarai ATP Washington 2015, pekan lalu.

“Saya sangat nyaman. Saya tak merasa tertekan karena menjadi yang terbaik di Asia. Saya justru sangat bangga dengan status ini. Saya berharap tenis kian membumi di Asia,” ujar Nishikori, dilansir Tennis.com.

Meskipun demikian, Nadal adalah musuh yang sangat berbahaya. Petenis kidal asal Spanyol ini merupakan peraih tiga gelar Rogers Cup. Ia menjadi kampiun di musim 2005, 2008, dan 2013. Musim lalu baik Nadal maupun Nishikori sama-sama absen di Canadian Open ini karena cedera.

Kabar baiknya, Nadal belum pernah juara sekali pun di turnamen lapangan keras sejak Januari 2014. Di samping itu, juara French Open sembilan kali tersebut tak juga lolos ke semifinal di arena jenis ini dalam kurun waktu 17 bulan terakhir.

Spaniard berusia 29 tahun itu maju ke perempat final setelah mengempaskan Mikhail Youzhny dalam laga dua set langsung, 6-3, 6-3. Unggulan ketujuh itu menyingkirkan petenis asal Rusia tersebut pada pertarungan yang berlangsung selama 1 jam 42 menit.

Di partai lain Novak Djokovic akan menghadapi petenis Latvia, Ernests Gulbis. Sedangkan Andy Murray ditantang Jo-Wilfried Tsonga. Sementara John Isner berjumpa dengan Jeremy Chardy. (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya