SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Aktor muda Rizky Nazar Mubarak Basloom atau Rizky Nazar, 22, dikenal sebagai pemain yang lebih dekat dengan genre drama romantis. Sejak kali pertama muncul di layar kaca ia langsung terlibat dalam sinetron dan film televisi (FTV) bertema cinta, dilanjutkan beberapa tema serupa di layar lebar.

Beberapa judul film yang pernah dibintangi Rizky Nazar terbukti booming hingga ditonton jutaan pasang mata. Film pertamanya berjudul ILY From 38.000 Ft mampu menarik simpati 1 juta lebih penonton, disusul London Love Story 2 yang mencapai 800.000 orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ya seringnya memang drama cinta,” kata Rizky Nazar saat berbincang dengan  sela-sela promosi film di Griya Solopos, Jl. Adi Sucipto 190, Jumat (8/2/2019).

Kendati sering memainkan judul bergenre drama romantis, bukan berarti Rizky Nazar tak mau mencoba peran lain.  Pemeran Bara dalam film The Way I Love You itu mengaku pernah mencoba tema lain seperti thriller dan komedi.

Menurut Rizky Nazar, kedua genre film itu memiliki tantangan yang berbeda.

Apalagi thriller yang garapannya semi horor. Ia harus banyak mengeluarkan tenaga untuk bergerak, teriak–teriak, dan melakoni beberapa adegan baru.

“Lebih capek sih [genre horor], juga agak halu [halusinasi] karena adegan yang dimainkan sama sekali belum pernah dilakoni. Kalau drama romantis begini kan sehari-hari kita pernah melakoninya,” kata aktor berdarah Arab–Indonesia itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya